
GenPI.co - Jumlah penumpang datang di Bandara Internasional Yogyakarta (BIY) atau Yogyakarta International Airport (YIA) mengalami kenaikan menjelang larangan mudik yang bakal diberlakukan pada 6-17 Mei 2021.
Pelaksana Tugas General Manager PT Angkasa Pura I Bandara Internasional Yogyakarta Agus Pandu Purnama mengatakan dari catatannya ada sebanyak 2.556 penumpang datang dan 2.093 penumpang berangkat pada Rabu (28/4).
BACA JUGA : Jelang Larangan Mudik 6 Mei, Stasiun Pasar Senen Banjir Penumpang
Kemudian 2.707 penumpang datang dan yang berangkat 2.250 orang pada Kamis (29/4). Selanjutnya ada 3.619 penumpang datang dan 3.015 orang berangkat pada Jumat (30/4).
Adapun pada Sabtu (1/5) jumlah yang datang ada 3.305 orang dan yang berangkat 2.502 penumpang. Jumlah penumpang kembali naik yakni pada Minggu (2/5) dengan rincian 3.385 orang datang dan yang berangkat ada 2.582 penumpang.
Selanjutnya ada sebanyak 3.000 penumpang dan yang berangkat 2.009 penumpang pada Senin (3/5).
“Khusus kedatangan ada kenaikan 58 persen penumpang dibandingkan minggu sebelumnya, sejak 28 April,” katanya.
Pandu mengatakan puncak lonjakan penumpang terjadi pada Jumat (30/4) yakni mencapai 6.634. Menurutnya, jumlah penumpang mulai berangsur menurun berdasarkan trafiknya.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News