Jawa Timur Pilihan Tepat Untuk Mengisi Lebaran

Jawa Timur Pilihan Tepat Untuk Mengisi Lebaran - GenPI.co
Barong Ider Bumi (Foto: Banyuwangi Bagus)

Kampoeng Ramadan, Surabaya

Kampoeng Ramadan di Surabaya adalah kegiatan yang rutin digelar sejak 2011 lalu. tahun ini, Kampoeng Ramadan dipusatkan di JX Internasional, Jl. Ahmad Yani, Surabaya.

Event ini akan berlangsung 1-10 Juni 2018. Sajiannya berbeda dibanding penyelenggaraan sebelumnya. Kali ini ada Lomba Tabuh Bedug, dan Lomba Banjari. Selain itu, ada Ikhwan Ukhti, Lomba Dangdut Religi, serta Pondok Ramadhan Kilat.

Sanggring Gresik

Sanggring adalah berasal dari kata Sang dan Gering. Sanggring awalnya kegiatan untuk menandai sakitnya Sunan Dalem, putra dari Sunan Giri. Untuk mengobati sang Wali, para santri mengisi Sanggring dengan memasak obat. Bentuknya adalah kolak berbahan ayam. Dari situlah kata Sanggring menjadi pengganti untuk kolak ayam.

Saat ini, kegiatan Sanggring atau masak Kolak Ayam berubah menjadi sebuah tradisi yang dijalankan rutin saat Ramadan. Khususnya di Desa Gumeno. Tradisi ini juga menjalar ke desa lain. Sanggring atau membuat Kolak Ayam dilakukan setiap akhir Ramadan.

Malam Selawe Gresik

Malam Selawe adalah sebuah tradisi yang sudah berlangsung sejak ratusan tahun lalu di Gresik. Umumnya, kegiatan ini dilakukan saat 25 Ramadan, atau mendekati Lebaran.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya