3 Cara Memilih Pengaman yang Pas Untuk Senjata Pria, Perhatikan!

03 Juni 2022 18:00

GenPI.co - Pengaman rasanya diperlukan bagi kaum pria agar lebih aman berhubungan ranjang dan terhindari dari risiko penyakit menular seksual.

Fungsi pengaman juga sangat penting untuk menunda kehamilan. Oleh karenanya, memilih ukuran pengaman yang pas harus diperhatikan sebelum digunakan.

Sebelum kamu memilih ukuran yang pas, di bawah ini disarankan untuk mengukur senjata pria terlebih dahulu. Simak 3 ulasannya seperti dilansir Hello Sehat.

1. Mengukur panjang alat pria

BACA JUGA:  5 Kesalahan Pria saat Memasang Pengaman, Istri Boleh Bantu!

Kamu bisa meletakkan penggaris di samping alat kelamin yang sedang menegang. Lalu tempelkan penggaris dari pangkal tulang kemaluan hingga maksimal.

Sering kali pangkal tulang kemaluan jadi tidak terlihat karena tersembunyi oleh lemak. Lalu, ukur batang senjatamu dari pangkal hingga ujung.

2. Mengukur ketebalan

BACA JUGA:  Pakai Pengaman Sebelum Main Pakai Mulut, Apakah Perlu?

Saat ingin mengukur tebal kemaluan, kamu bisa menggunakan tali pengukur. Lalu, balutkan tali pengukur tersebut pada bagian senjata yang paling tebal.

Jika sudah, tandai alat pengukur tersebut jika sudah selesai. Angka yang kamu dapatkan adalah tebal dari senjatamu.

3. Mengukur lebar

Jika kamu ingin mengukur lebar senjatamu, kamu bisa melakukan hal ini dengan hasil yang didapatkan dari mengukur tebal kemaluan.

Angka dari tebal kemaluan yang kamu dapatkan dapat dibagi dengan 3.14. Hasil pembagian itu adalah ukuran lebar senjata kamu.

Jika sudah mengetahui ukuran senjata, mungkin kamu akan lebih mudah menentukan ukuran pengaman yang sesuai.

Berdasarkan sebuah pernyataan yang dimuat pada Planned Parenthood, pada dasarnya pengaman terbuat dari bahan yang bisa melar. Artinya, satu ukuran bisa digunakan untuk berbagai ukuran senjata pria.(hellosehat)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Hafid Arsyid

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co