GenPI.co - Kunci untuk membantu pasangan yang malu bermain cinta adalah bersabar dan pelan-pelan.
Urusan di ranjang bukan hal yang mudah atau familier baginya sehingga ia butuh penyesuaian. Jadi, jangan lupa simak tips berikut.
Buat dia penasaran ketika malu berhubungan
Untuk membangkitkan keberanian dari dalam dirinya, buat pasangan penasaran dan mau berinisiatif.
Misalnya selama dua minggu suami tidak mengajaknya berhubungan.
Namun, tetap goda pasangan dengan mencumbu atau memeluknya mesra sebelum tidur.
Pasangan kamu pun akan merasakan antisipasi dan gairah yang memuncak.
Matikan lampu atau pakai penutup mata
Pasangan gugup karena merasa kamu menatapnya terus? Coba redupkan lampu kamar, bermain cinta di balik selimut, atau pakai penutup mata.
Dengan begitu, ia tak perlu khawatir gerak-gerik atau ekspresinya diawasi oleh kamu.
Setelah terbiasa, terangkan sedikit lampunya atau minta pasangan memejamkan mata, tanpa penutup.
Membangun kepercayaan dan kenyamanan
Supaya pasangan lebih rilaks dan percaya diri, bangun kepercayaan dan kenyamanan.
Caranya antara lain dengan tidak mengkritik performa pasangan di ranjang secara pedas.
Bila kamu tak menyukai sentuhan tertentu misalnya, sentuh lembut tangan pasangan dan pelan-pelan geser tangannya ke tempat lain sambil tersenyum atau mencium mesra pasangan. (hellosehat)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News