GenPI.co - Bahtera rumah tangga rentan dihancurkan oleh prahara-prahara pelik yang menguji kesetiaan suami istri, seperti perselingkuhan.
Menariknya jika selama ini kasus perselingkuhan lebih erat dikaitkan dengan suami, tak menutup kemungkinan istri juga bisa saja selingkuh.
Penyebab istri selingkuh pun beraneka ragam. Apa saja?
Kurang kasih sayang
Istri membutuhkan perhatian dan kasih sayang suami di kamar tidur.
Kehangatan diperlukan dalam sebuah hubungan agar ikatan suami istri makin kuat.
Sayangnya, banyak suami yang sering merasa sudah memenuhi semua kebutuhan istrinya hanya dengan memberikan dukungan materi saja.
Padahal, tidak begitu. Istri juga ingin kebutuhan emosionalnya terpenuhi.
Tidak dihargai
Tuntutan suami yang mengharuskan istri mengurus segala macam pekerjaan rumah tangga tanpa menawarkan bantuan kadang bisa memicu wanita merasa muak oleh perlakuan tidak adil tersebut.
Hal ini sering kali membuat istri merasa terabaikan, tidak dihargai, bahkan tidak dicintai.
Masalah finansial
Tidak dapat dimungkiri bahwa uang adalah faktor yang sangat penting untuk bisa menghidupi rumah tangga.
Apalagi jika kalian berdua sudah memiliki tanggungan buah hati. (hellosehat)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News