GenPI.co - Beberapa hotel di Indonesia tidak hanya menyajikan tempat menginap yang nyaman dan mewah, tetapi juga bersejarah.
Ada juga beberapa di antaranya yang sudah berdiri sejak lama, bahkan sejak masa penjajahan dan masih beroperasi hingga sekarang.
BACA JUGA: Rekomendasi 3 Hotel Kapsul Unik di Bali, Tarif Mulai Rp100 Ribu
Berikut ini 5 hotel bersejarah di Indonesia yang sudah berdiri sejak masa penjajahan.
1. Hotel Majapahit, Surabaya
Hotel Majapahit telah berdiri sejak tahun 1910 dan menjadi saksi kepahlawanan Kota Surabaya.
Bahkan, salah satu kamar yang ditawarkan hotel ini pernah ditinggali oleh aktor Charlie Chaplin pada 1936.
Hotel ini terletak di Jl. Tunjungan, Genteng, Surabaya, Jawa Timur, dengan tarif per malamnya mulai dari Rp 900 ribu.
2. Inna Bali Heritage Hotel
Inna Bali Heritage Hotel merupakan hotel mewah pertama di Bali, yang dibuka pada 22 Agustus 1927.
Hotel ini terletak di Jl. Veteran No.3, Dauh Puri Kaja, Kec. Denpasar Utara, Kota Denpasar.
Tarif menginap di hotel ini juga tidak terlalu mahal, yakni mulai Rp200 ribu.
3. Hotel Indonesia Kempinski
Hotel Indonesia Kempinski merupakan hotel berbintang lima pertama di Indonesia yang menjadi gedung tertinggi di Jakarta.
Hotel ini diresmikan pada 1962 untuk menyambut Asian Games IV.
Untuk menginap di hotel ini kamu perlu merogoh kocek mulai dari Rp 2,5 juta per malam.
4. Hotel Savoy Homann, Bandung
Hotel Savoy Homann didirikan oleh warga berkebangsaan Jerman pada 1871. Hotel ini awalnya terbuat dari bambu, sebelum akhirnya dibangun kembali dengan tembok batu bata pada 1880.
Kemudian, hotel ini kembali dibangun pada 1937 dengan rancangan arsitek A.F. Albers bergaya art deco.
Berlokasi di Jl. Asia Afrika No. 112, Bandung, hotel ini memiliki tarif menginap mulai dari Rp600 ribu per malamnya.
5. Royal Ambarrukmo, Yogyakarta
Royal Ambarrukmo dibangun oleh Sultan Hamengku Buwono V dan menjadi salah satu hotel termewah pertama di Yogyakarta.
BACA JUGA: Ciamik, 3 Hotel di Jakarta Punya Pemandangan Rooftop yang Menawan
Hotel ini menjadi salah satu dari empat hotel berstandar internasional pertama di Indonesia yang digagas oleh Ir.Soekarno pada 1996.
Tarif menginap di hotel Royal Ambarrukmo berkisar mulai dari Rp 1,2 juta. (*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News