Surabaya itu kota kedua terbesar setelah Jakarta. Soal Kuliner, jangan ditanya guys. Banyak banget. Menteri Pariwisata Arief Yahya saja suka dengan kuline khas Suroboyoan. Menpar mengaku, saat kunjungan kerja ke Surabaya, ia selalu menyempatkan diri berwisata kuliner.
"Saya pernah hidup lama di Surabaya. Kalau soal makanan khas Jawa Timuran, saya rekomendasi ke sana deh. Makanan Surabaya itu tidak ada yang tidak bikin kangen,” kata Menpar Arief Yahya, Selasa (29/5).
Kamu mau ikut Pak Menpar yang jatuh cinta sama kuliner Surabaya yang laziz itu? Berikut #Top10KulinerLebaran2018 yang bisa dinikmati di Surabaya versi TripAdvisor:
Bebek Goreng Sinjay
Salah satu wisata kuliner Surabaya paling maknyus adalah Bebek Goreng Sinjay. Kuliner ini terkenal gurih dengan tekstur daging yang empuk. Ditambah lagi rasa sambal yang sangat khas ala Bebek Goreng Sinjay. Dijamin bisa membuat lidah bergoyang.
Kamu bisa dapatkan kesegaran dari kuliner ini. Itu karena ada irisan cabe merah dan mangga muda. Paduan rasa pedas dan kecut menambah cita rasa dari kuliner ini.
Nggak perlu khawatir kantong kamu jebol bila ingin menikmati cita rasa Bebek Sinjay yang membahana badai. Harganya terjangkau kok, hanya Rp 23.000 per porsi. Lokasinya ada di Jalan Kapas Kampus. Harga tersebut sudah temasuk nasi hangat dan teh segar juga.
Nasi Goreng Jancuk
Nasi Goreng jancuk sangat terkenal di kalangan arek-arek Suroboyo. Hal pertama yang membuat kamu kaget adalah porsinya yang super jumbo. Jadi cocok banget nih dimakan pas sedang lapar-laparnya.
Tapi jangan pikir bisa menghabiskan sendiri yah. Kecuali kapasitas perut kamu setara satu gentong. Pasalnya, satu porsi itu bisa untuk makan 4-5 orang sampai kenyang. Selain porsi yang nggak main-main, nasi Jancuk ini rasanya super pedes. Memang butuh nyali untuk mencoba kuliner ini.
Kalau kamu mau kenyang sekaligus kepedesan, datangi saja tempat jualannya di Jl. Pemuda No. 31-37 Surabaya. Jangan lupa bawa teman, biar nggak mubazir. Harganya Rp. 99 ribu per porsi. Jadi kamu dan temanmu bisa patungan deh.
Tahu Campur Kalasan
Mau ngerasain tahu yang punya cita rasa unik dan menggoda untuk nambah dan nambah lagi? Cobain Tahu Campur Kalasan, guys. Ini jenis panganan yang selalu dikangenin. Hanya dengan Rp 8 ribu saja, kamu sudah dapat satu porsi yang isinya daging sapi, sop, perkedel, tahu goreng, selada, dan bahan-bahan yang lain. Enak dan ngangenin, itulah Tahu Campur Kalasan.
Sego Sambel Mak Yeye
Sepertinya kuliner pedas banyak banget di Surabaya yah guys! Sego Sambel Mak Yeye ini adalah salah satunya. Kuliner ini lagi ngehits di Kota Pahlawan ini, guys. Sensasi rasa pedesnya mantap dan dijamin bikin keringatan.
Tempat makan ini aktif pada malam hari. Terdapat beberapa lauk yang bisa dinikmati. Ada ikan pe, telur dadar, tempe goreng dan masih banyak lagi lauk yang lainnya. Untuk dapat menikmati makanan ini kamu bisa datang ke Jalan Wonokromo Wetan No. 12, Surabaya.
Soto Ayam Cak To Undaan
Buat pecinta Soto, nggak usah bingung saat mudik ke Surabaya. Ada, kok! Datang saja ke kawasan sekitar Rumah Sakit Mata Undaan. Pada jam makan siang di tempat kuliner Surabaya yang satu ini nggak pernah sepi pengunjung. Bahkan, banyak yang rela antri untuk dapat menikmati Soto Ayam Cak To Undaan ini. Rasanya laziz!
Rawon Pak Pangat
Ke Jawa Timur tapi melewatkan Rawon? Sayang banget, guys! Itu sama aja kalau kamu main ke kebun binatang tapi nggak lihat binatangnya. Rawon itu khas Jawa Timur, termasuk Surabaya. Jadi wajib hukumnya makan rawon kalau sedang di daerah itu.
Di Surabaya banyak banget tempat jualan rawon. Tapi, TripAdvisor merekomendasikan kamu untuk mencicipi rawon Pak Pangat. Lokasinya ada di Ruko Lotus, Jl. Ketintang Baru Selatan 1/15. DI Surabaya, Rawon Pak Pangat ini udah tenar banget. Jadi jangan sampe dilewatkan yah, guys.
Tempat kuliner ini buka jam 6 pagi sampai dengan 9 malam. Banyak orang yang ketagihan dibuatnya. Itu karena Rawon Pak Pangat disajikan dengan suwiran empal yang sangat khas enaknya.
Nasi Empal Pengampon
Kalau ingin menikmati nasi dengan cita rasa yang sangat khas, Nasi Empal Pengampon bisa kamu jadikan pilihan. Menu utamanya sudah tentu Nasi Empal Pengampon. Rasanya sudah pasti bikin ketagihan. Nasi putih dengan lauk empal suwir plus kering tempe, tumis kacang, lalapan timun dan sambal daun kemangi. Duh, surga banget deh pokoknya.
Yang mau merasakanya langsung saja menuju ke Jalan Pengampon II No. 3, Surabaya Pusat. Gerai Nasi Empal Pengampon ini buka setiap hari pada jam 9 pagi hingga 12 jam ke depan. .
Nasi Krawu Sufayah
Ini adalah salah satu kuliner yang juga nggak boleh dilewatkan kalau sedang berlebaran di Surabaya. Sejatinya ini adalah kuliner khas Gresik. Tapi ngehits juga di Surabaya. Panganan ini menggunakan nasi pulen. Lalu ada irisan semur daging, jeroan sapi, serundeng dan sambel terasi. Semuanya disajikan di atas daun pisang. Hmm, mambayangkannya saja sudah bikin liur menetes.
Mau mencobanya? Datang saja ke Jalan Manyar Kertoarjo, Surabaya.
Sate Klopo Ondomohen Ny Asih
Rasanya sate itu bisa ditemukan di mana-mana. Tapi jangan kaget kalau kamu menemukan sesuatu yang beda pada kuliner ini. Sesuai namanya, sate ini disajikan dengan parutan kelapa. Bahan utama satenya nggak melulu daging guys. Selain sapi dan ayam, kamu juga bisa pilih pakai udang atau sumsum. Dengan baluran saos kacang dan sensasi unik dari taburan parutan kelapa, rasanya kuliner ini pantas kamu cobain kalau berlebaran di Surabaya.
Nah, kalau tertarik merasakan kenikmatan yang khas dari Sate Klopo Ny Asih, silahkan langsung menuju Jalan Walikota Mustajab 36, Surabaya.
Zangrandi Ice Cream Surabaya
Surabaya itu terkenal terik banget kalau siang hari. Nah, Ice cream adalah kudapan paling pas buat melepas dahaga. Rekomendasi TripAdvisor adalah Zangrandi Ice Cream. Lokasinya ada di Jalan Yos Sudarso.
Gerai ice cream ini legend banget guys. Sudah ada di Surabaya sejak tahun 1933. Gedungnya saja masih kental nuansa eropa. Menu yang paling populer dan menjadi favorit di wisata kuliner Surabaya Zangrandi Ice Cream ini adalah Noodle Ice Cream. Rasanya sudah pasti menyegarkan.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News