Saat ini sejumlah destinasi di dalam negeri, menawarkan keindahan bunga sakura.
Hal itu pula yang ingin dilakukan Pemerintah Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah, lewat destinasi Taman Wisata Bukit Sakura Lawu.
Taman Wisata Bukit Sakura Lawu (foto: Ariyanto)
Bukit Sakura Lawu berlokasi di lereng Gunung Lawu. Tepatnya di Dusun Tlogodringo, Desa Gondosuli (Cemoro Kandang), Tawangmangu, Karanganyar, Jawa Tengah.
Sesuai namanya, destinasi wisata Bukit Taman Wisata Sakura Lawu kedepannya akan dipenuhi bunga sakura.
Baca juga: Pesona Bunga Sakura Yang Percantik Nusantara
Memang, saat ini bunga sakura masih dalam proses pertumbuhan, karena bunga sakuranya baru di tanam awal tahun 2018.
Tim GenPI.co yang dating ke lokasi pada 16 Maret 2019 memang hanya baru lihat pohon sakura yang masih dalam proses pertumbuhan. Kabarnya, dua bulan lalu satu diantara pohon sakura yang ada sempat berbunga.
“Perlu waktu untuk pohon ini sampai mengeluarkan bunga,” kata Nova Nuryono, Ketua Pokdarwis Desa Gondosuli sekaligus Pengembang Sakral.
Bisa berkemah di Bukit Sakura Lawu (foto: Ariyanto)
Awal mulanya, tempat ini merupakan Cemoro Kandang atau Kawasan Pos Pendakian Gunung Lawu. Namun, sehubungan dengan didatangkannya bibit pohon sakura dari Jepang, tempat ini berubah nama menjadi Bukit Sakura Lawu.
“Bukit Sakura Lawu ini dikelola Pokdarwis Bukit Cemara Desa Gondosuli, Kecamatan Karanganyar yang bekerjasama dengan KPH Surakarta, jadi Pokdarwis disini sebagai pengelola Sakral ini,” kata Nova.
Ditempat tersebut terdapat 21 pohon sakura. Dinamakan Bukit Sakura, karena terdapat bukit kecil yang menjadi lahan tempat ditanamnya bunga sakura.
Spot lain ialah view alam yang indah di sekitar perbukitan, selain itu ada tenda untuk berkemah dengan desain indian yang bisa di sewakan untuk wisatawan yang ingin bermalam di objek wisata yang memiliki luas 1,3 hektare ini.
“Dari Bukit Sakura Lawu bisa melihat Gunung Lawu dengan jelas apabila cuaca sedang cerah, selain itu juga ada tempat selfie yang Instagramable.
Untuk tiket Masuk Bukit Sakura Lawu, pengunjung dikenakan biaya Rp7.500 per orang. Untuk menginap di tenda dikenakan biaya Rp 150.000 permalam.
Belum bisa melihat sakura di tempat ini, masih ada kok tempat lain yang Instagramable.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News