The Apurva Kempinski Bali Jaga Warisan Budaya via 2025 Powerful Indonesia To The World

05 Februari 2025 12:20

GenPI.co - The Apurva Kempinski Bali terus berkomitmen menyebarluaskan warisan budaya Indonesia dengan kampanye bertajuk 2025, Powerful Indonesia To The World.

Resor ikonis itu juga memberikan pengalaman istimewa kepada para tamu dengan menghidupkan tradisi Indonesia.

Para tamu akan melihat kekayaan budaya dan tradisi Indonesia ketika tiba The Apurva Kempinski Bali.

BACA JUGA:  Klook Tawarkan Traveling Keliling Dunia Gratis, Yuk Simak Caranya!

The Apurva Kempinski Bali menawarkan arsitektur dan desain megah yang mencerminkan pemandangan alam, estetika, warisan, dan keterampilan Indonesia.

Struktur bertingkat itu mengalir melalui lanskap yang rimbun dengan jaringan saluran air dan kolam berkilauan.

BACA JUGA:  Resmi Dibuka, Astindo Travel Fair 2024 Beri Kemudahan Warga Indonesia

The Apurva Kempinski Bali juga mengurasi dengan tema dua bulanan yang mengeksplorasi tujuh wilayah utama di Indonesia, yakni Sumatera, Nusa Tenggara, Jawa, Kalimantan, Sulawesi, Maluku, dan Papua.

The Apurva Kempinski Bali juga memanjakan para tamu dengan layanan Apurva Spa’s 2025 Wellness Program.

BACA JUGA:  Mr Tourism Charm Sumut Rizky Pratama Ungkap Tren Traveling 2025, Danau Toba Wajib Dikunjungi

Program unggulan, seperti Awakening the Chakra Spirit, terus menawarkan pembaruan spiritual yang mendalam. 

Para tamu yang menginap di The Apurva Kempinski Bali juga bisa merasakan sound healing meditation, numerologi, dan pilates reformer.

The Apurva Kempinski Bali juga tidak lupa memanjakan para tamu dengan berbagai menu dalam Program Kuliner 2025.

Program itu memperkenalkan kolaborasi yang menarik, cita rasa berani, dan pengalaman bersantap nan mendalam.

Salah satu yang paling istimewa pada tahun ini ialah Bali’s first aquarium dining experience yang menawarkan pengalaman bersantap di akuarium pertama di Bali. 

Dengan kedatangan Chef berbintang Michelin Jean Baptiste Natali, Koral memperkenalkan menu baru yang lebih baik yang menghadirkan perspektif baru dalam penceritaan kulinernya. Evolusi terbaru ini memadukan teknik inovatif dan bahan-bahan yang bersumber secara cermat, memperkenalkan aspek baru dari sumber yang etis sekaligus mempertahankan konsep bersantap imersif khas restoran tersebut.

The Apurva Kempinski Bali juga memadukan pelestarian budaya, pengelolaan lingkungan, dan pemberdayaan masyarakat ke dalam pengalaman dan operasional tamu. 

Meskipun sudah memberikan berbagai pengalaman yang sangat mengesankan, The Apurva Kempinski Bali akan terus melakukan berbagai program istimewa untuk para tamu.

Ke depannya, The Apurva Kempinski Bali bercita-cita mencapai netralitas karbon pada 2030.

The Apurva Kempinski Bali akan melakukan berbagai langkah, seperti pemulihan hutan bakau, pelacakan jejak karbon, dan solusi mobilitas hijau.

General Manager di The Apurva Kempinski Bali Vincent Guironnet mengatakan pihaknya berkomitmen menghidupkan warisan budaya Indonesia dengan cara mendalam, bermakna, dan berwawasan ke depan.

“Dengan Powerful Indonesia To The World, kami tidak hanya memamerkan warisan budaya Indonesia yang kaya, tetapi juga mengajak dunia untuk mengalaminya secara langsung,” kata Vincent Guironnet, Rabu (5/2). (*)

 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Ragil Ugeng

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co