GenPI.co - Baru-baru ini, beredar kabar bahwa Jennifer Lawrence dan suaminya, Cooke Marooney menghabiskan bukan madunya di Pulau Sumba, Nusa Tenggara Barat. Keduanya menginap di salah satu resor yang mewah dan eksklusif, yakni Nihi Sumba Resort, Sumba Barat.
Nihi Sumba Resort memang merupakan destinasi tujuan bagi wisatawan mancanegara untuk liburan. Selain Jennifer Lawrence, sejumlah artis Hollywood yang pernah mengunjungi tempat ini adalah Christian Bale, Caitlyn Jenner dan David Beckham.
Nihi Sumba memang merupakan destinasi wisata imipian yang menyajikan pemandangan yang indah sekaligus suasana yang nyaman untuk berlibur ataupun berbulan madu. Selain menikmati keindahan alam, ada berbagai kegiatan menarik yang bisa dilakukan di tempat ini.
Yuk kita simak 5 kegiatan menarik yang bisa dilakukan saat liburan di Nihi Sumba.
Berselancar
Nihi Sumba dikelilingi dengan laut dengan ombak yang tenang, yang cocok untuk berselancar. Dikelilingi dengan pemandangan yang indah, perairan di dekat resor Nihi Sumba merupakan area yang mengasyikkan untuk berselancar.
Yoga dan spa
Udara laut di Nihi Sumba yang menenangkan sangat cocok untuk para penggemar yoga. Kawasan ini juga dikelilingi pohon yang rimbun yang membuat udara menjadi sangat segar untuk melakukan yoga. Tak hanya itu, kamu juga bisa menikmati spa khas lokal yang disediakan dengan menggunakan biji kakao.
BACA JUGA : Liburan Akhir Tahun, Ini Cara Dapatkan Tiket Pesawat Murah
Berkunjung ke pabrik cokelat
Resort Nihi Sumba memiliki pabrik cokelat yang memproduksi berbagai jenis permen cokelat. Maka, saat berkunjung ke Nihi Sumba, sempatkan untuk mengunjungi pabrik cokelat serta melihat hasil kebun lokal sekaligus proses produksinya.
Menikmati keindahan Danau Weekuri
Tak jauh dari resor Nihi Sumba terdapat danau yang eksotis, bernama Danau Weekuri yang eksotis. Danau ini memiliki air jernih yang berwarna biru muda. Wisatawan bisa sekedar bersantai menikmati pemandangan danau atau berenang.
BACA JUGA : Mau Liburan Hemat, Begini 3 Cara Dapatkan Tiket Pesawat Murah!
Olahraga laut dan darat
Selain berselancar, wisatawan juga bisa menikmati olahraga laut lainnya seperti snorkeling, memancing, wake-boarding, bermain kayak, dan lain-lain. Tak hanya itu, wisatawan juga bisa menikmati kegiatan olahraga di darat, seperti hiking ke perbukitan, berkuda dan mengelilingi desa di sekitar resor.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News