Jokowi: Stadion Manahan, Ikon Baru Kota Solo

29 Agustus 2019 14:25

GenPI.co - Presiden RI Joko Widodo memperkenalkan Stadion Manahan sebagai ikon baru di Kota Solo. Stadion Manahan saat ini sedang dalam proses renovasi dan pengembangan. Ditargetkan, pengerjaan stadion itu  selesai pada September 2019.

Jokowi pun memamerkan penampakan Stadion Manahan yang baru lewat akun Instagramnya @jokowi (29/8).

“Perkenalkan, ikon baru Kota Solo: Stadion Manahan yang megah dan modern yang rampung bulan September 2019 ini,” tulis jokowi dalam keterangan fotonya (29/8).

Baca juga:

Kamis, Jokowi Cek Pembangunan NYIA

Penyandang Disabilitas Wonosobo Dilatih Bikin Batik Ciprat

 

 

Ia memaparkan, tribun Stadion Manahan berkapasitas 20.000 penonton. Kursi tunggal penonton dihiasi dengan motif batik Kawung, untuk menujukkan identitas budaya Solo. 

“Tribun stadion berkapasitas 20.000 penonton kursi tunggal ini dihiasi motif batik Kawung. Lapangannya ditanami rumput jenis Zoysia Japonica, sama dengan di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta. Tribunnya juga beratap agar penonton aman dari hujan dan panas,” lanjutnya.

Tak hanya itu, Stadion Manahan juga dilengkapi dengan cahaya lampu hingga 1.500 lux, papan skor elektronik besar, dan kolam berendam air panas untuk setiap tim di ruang ganti pemainnya.

“Dengan begitu, Stadion Manahan layak menjadi venue event olahraga skala nasional dan internasional,” tulis Jokowi.

Simak video menarik berikut:

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co