GenPi.co – Untuk memeriahkan HUT RI ke-74, Asosiasi Kabupaten Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (Askab-PSSI) Wonosobo bekerjasama Pemkab Wonosobo menggelar turnamen sepakbola terhitung mulai Jumat (2/8) hingga 9 Agustus mendatang terpusat di Alun Alun Wonosobo. Turnamen yang bertajuk Piala Kemerdekaan tersebut dibuka langsung oleh Wakil Bupati Agus Subagiyo disaksikan rombongan Dewan Pertimbangan Presiden (Watimpres), jajaran Forkopimda, sejumlah pimpinan OPD, Ketua Askab PSSI Wonosobo Abdul Arif dan sejumlah tamu undangan.
Ketua Askab PSSI Wonosobo, Abdul Arif mengungkapkan, turnamen Piala Kemerdekaan itu dihelat untuk memeriahkan HUT RI ke 74. Selain itu, turnamen ini juga untuk menambah geliat sepakbola lokal, mengingat tengah bangkitnya olahraga massal itu di Wonosobo.
"Penyelenggaraan Liga 1 dan liga 2 Wonosobo kemarin berlangsung semarak. Dengan adanya turnamen ini untuk menambah gairah supaya kebangkitan sepakbola di Wonosobo ini semakin nyata karena sepakbola di Wonosobo sudah pernah berjaya. Kita ingin mengembalikan kejayaan itu," katanya saat ditemui seusai kick off, kemarin sore (2/8).
Baca juga :
Festival Sindoro Sumbing, Kolaborasi Wonosobo dan Temanggung
Pengusaha Wonosobo Bekali Seni Jadi Enterpreneur Bagi Siswa SMK
1 Tahun Pasar Kumandang Wonosobo, Menpar : Makin Keren, Paten!
Pemilihan lokasi Alun-alun diputuskan bersama antara Pemkab Wonosobo dengan Askab PSSI karena harapannya bisa menjadi hiburan menarik bagi masyarakat Wonosobo. Alun-alun menurut Arif, merupakan simbol ruang publik di Wonosobo, oleh karena itu dengan turnamen ini agar bisa meramaikan menjelang HUT RI tahun 2019.
"Turnamen ini diikuti oleh 16 tim yang terdiri dari 15 tim dari kecamatan ditambah 1 tim dari tim old star yang diisi oleh pemain lama PSIW," imbuh Arif.
Sementara itu, Kabag Kesra Setda Wonosobo, Isnanto mengungkapkan, turnamen piala kemerdekaan ini dulunya menjadi gelaran rutin dan sudah sekitar 20 tahun lamanya vakum. Sehingga dalam rangka memeriahkan HUT RI tahun ini, pihaknya ingin membuka memori lama masyarakat Wonosobo, yaitu setiap acara peringatan HUT RI selalu dimeriahkan turnamen sepakbola.
"Turnamen ini digelar supaya bisa menyertakan banyak masyarakat dan bersatu dalam kemerdekaan dan kebaikan. Kita mencoba menyertakan masyarakat dalam turnamen ini supaya bisa menggugah kepedulian masyarakat untuk memperingati HUT RI. Kemerdekaan ini diraih dengan taruhan nyawa oleh para pahlawan, maka dari itu kita sebagai penerus bangsa harus mengisi kemerdekaan ini dengan kegiatan positif seperti olahraga," pungkasnya
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News