GenPI.co - Jika pikiran terasa penat, sempatkan waktu untuk liburan. Di Kabupaten Ogan Komering Ilir, Sumsel terdapat sebuah pulau bernama Maspari. Pulau ini menawarkan bentangan pasir putih nan cantik dan menawan.
Di sekitarnya terdapat batu karang besar, beberapa pohon bakau dan umang-umang dari beragam jenis ukuran. Air lautnya sangat jernih cocok untuk melakukan berbagai olahraga air, seperti diving dan snorkeling.
Dihimpun dari berbagai sumber, Pulau Maspari sebetulnya sudah ada sejak dulu, tepatnya mulai diresmikan pada tahun 2000.
Namun, belum berjalan karena terdapat banyak kendala, seperti sulit diakses kendaraan, aliran listrik masih mengandalkan PLTS dan sistem sanitasi belum ada.
Alhasil, ia hanya difungsikan sebagai tempat pengembangbiakan ternak udang di Sumatera Selatan.
Objek wisata yang berada di sini juga dikenal dengan tempat konservasi penyu yang berjumlah ratusan.
Telur-telur yang terletak di dalam lubang itu siap menetas menjadi tukik. Ia merupakan sejenis penyu sisik yang keberadaannya amat dilindungi karena cukup langka di dunia.
Menurut cerita, dari 1.000 butir telur, hanya satu ekor saja yang dapat bertahan sampai dewasa. Selebihnya, banyak yang mati karena berbagai hal, termasuk faktor alam dan ulah manusia yang tak bertanggungjawab.
Dalam sekali berkembang biak satu induk penyu menghasilkan 250 butir telur. Artinya, untuk 1.000 butir didapat dari 4 ekor induk.
Bagian paling istimewa lainnya dari pulau ini adalah pantai pasirnya yg mengeluk memanjang. Ia berbentuk menyerupai ekor ikan pari.(*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News