GenPI.co - Kue cubit merupakan jajanan yang sangat populer, terutama di Jakarta.
Biasanya kue berukuran kecil ini dijajakan pedagang di depan sekolah.
Kamu juga bisa membuatnya di rumah. Kamu bisa mempraktikkan resep masakan yang diunggah YouTube Masakan Sehat Alami, 28 Juli 2019.
Bahan-bahan
150 Gram tepung terigu
100 Gram gula pasir
2 Butir telur
100 Gram margarin dilelehkan
150 Ml susu cair
1/2 Sendok teh baking powder
1/2 Sedok teh vanili bubuk
1/4 Sendok teh garam
1/4 Sendok teh soda kue
Meses secukupnya
Cara membuat
Dalam wadah, campurkan terigu, garam, soda kue, baking powder. Aduk. Sisihkan.
Di wadah lain kocok telur, vanili, gula pasir. Mixer hingga berwarna putih.
Kemudian masukkan campuran terigu sedikit demi sedikit, sambil diaduk dengan sendok. Juga tambahkan sedikit demi sedikit mentega cair dan susu.
Tuang bergantian sambil diaduk dengan sendok atau menggunakan alat lain, sampai seluruh bahan habis.
Panaskan cetakan yang diberi olesan margarin dengan api kecil.
Tuang adonan memenuhi 3/4 bagian cetakan. Tutup.
Masak hingga setengah matang, dan adonan mengembang. Taburi meses.
Tutup kembali dan masak hingga matang.
Setelah bagian atas mengering dan tidak lengket saat disentuh, artinya kue cubit sudah matang.
Kini kue cubit siap disajikan. Jadi makanan seru saat santai bersama keluarga. (*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News