GenPI.co - Indonesia seolah tak pernah habis dengan objek wisata alamnya yang membuat setiap pengunjung datang akan dibikin takjub akan keindahan tersebut.
Salah satu objek wisata itu berada di Kalimantan Timur, yakni pesona alam Pulau Derawan. Pulau eksotis dengan suguhan keindahan bawah laut, mangrove, hingga kekayaan flora-faunanya.
Pulau Derawan ini memiliki pantai dengan pasir putih dan air laut yang sangat biru. Selain itu, keindahan alam di sekelilingnya juga tidak bisa diragukan lagi.
Lalu air lautnya juga berwarna bening kristal yang merupakan kombinasi warna biru dan hijau sehingga membuat banyak orang datang akan dibuat terkagum-kagum melihatnya.
Pulau yang berada tepat di Kecamatan Derawan, Kabupaten Berau, Kalimantan Timur ini juga menawarkan berbagai potensi wisata bahari menawan lainnya.
Salah satunya adalah taman bawah laut. Tidak hanya itu saja, pulau ini juga melakukan budidaya berbagai satwa langka seperti penyu sisik dan penyu hijau sehingga menarik jika dikunjungi.
Anda jangan khawatir jika tidak memiliki perlengkapan menyelam atau snorkeling, sebab di lokasi sekitar pantai sudah tersedia tempat persewaan berbagai peralatan yang dibutuhkan.
Sehingga Anda bisa dengan mudah menikmati waktu liburan dengan melihat pesona bawah laut yang ditawarkan pulau eksotis ini.
Selain pesona bawah laut yang disuguhkan, ada juga beberapa ekosistem pesisir dan pulau kecil yang ada di sekitarnya seperti hutan bakau, padang lamun dan terumbu karang.
Anda juga bisa menjelajah hutan mangrove. Pasalnya di sekitar kawasan hutan bakau tersebut terdapat berbagai biota laut seperti udang, ikan dan kepiting yang terlihat dengan mata telanjang. Anda bisa menyusuri hutan bakau sambil mengabadikan momen tersebut menggunakan kamera.
Setelah puas berkeliling menyusuri hutan mangrove, selanjutnya Anda sebaiknya menikmati santapan khas bahari di pulau ini. Karena banyak spesies yang hidup di perairan pulau ini membuat banyak hidangan laut yang ditawarkan oleh warung sekitar.
Anda bisa menyantap makanan khas tersebut sambil menikmati keindahan yang ada di Pulau ini, sehingga hal itu bisa menambah kepuasaan tersendiri.
Semuanya selesai, saatnya Anda berwisata belanja di Kawasan pulau. Sebab, banyak kios yang ada di sekitar pantai menyediakan berbagai kerajinan mulai dari gantungan kunci, baju khas pantai, lukisan, perhiasan dari bahan lokal dan lain sebagainya.
Sementara, jika Anda pengunjung dari luar daerah, maka sebaiknya tidak usah khawatir jika pulang terlalu malam atau takut tertinggal kapal. Sebab, terdapat berbagai jenis penginapan yang tersedia.
Penginapan yang tersedia di Pulau Derawan terdiri dari resort, hotel pelangi, cottage, villa, hingga homestay sekali pun ada disini.
Fasilitas homestay ditawarkan dengan harga yang relatif terjangkau, di bawah seratus ribu saja per malamnya.
Bagi Anda yang ingin menghabiskan malam di tempat yang unik, maka sebaiknya untuk menyewa cottage yang dibangun di atas laut. Sedangkan jika ingin beristirahat di tempat yang nyaman, maka sebaiknya menyewa resort.
Namun jika Anda datang bersama rombongan atau keluarga besar dan tidak ingin mengeluarkan kocek terlalu banyak, solusinya adalah menyewa villa.
Di pulau ini Anda bisa memilih berbagai tipe villa yang disediakan masyarakat sekitar mulai dari yang terjangkau hingga yang menawarkan fasilitas terlengkap.
Untuk mencapai ke pulau yang luasnya hanya 1.3 hektar ini, Anda dapat memilih rute dari bandara Tarakan menuju pelabuhan kemudian dilanjutkan dengan menaiki speedboat selama 2-3 jam. Happy traveling.(*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News