Sempat Krisis Chip, Google Ngotot Rilis Pixel 5A versi 5G

11 April 2021 09:25

GenPI.co - Google menepis kabar yang menyebut perusahaan asal Amerika Serikat (AS) itu batal meluncurkan Pixel 5A versi 5G.

Alih-alih membatalkan, Google justru bersikukuh melucurkan smartphone miliknya pada tahun ini.

BACA JUGALenovo Legion Phone Duel 2 Oke Buat Game, Spesifikasinya Dewa

Menurut rencana, Google akan meluncurkan Pixel 5A versi 5G bersamaan dengan Seri A.

Sebelumnya, Google dikabarkan batal merilis Pixel 5A versi 5G karena terdampak krisis chip.

"Pixel 5A 5G tidak dibatalkan, akan diluncurkan tahun ini di Amerika Serikat dan Jepang," kata juru bicara Google kepada Cnet sebagaimana dikutip Sabtu (10/4).

Pada Agustus 2020, Google mengumumkan akan merilis Pixel 4A. Pixel 5A 5G diperkirakan hanya tersedia di AS dan Jepang.

Google dikabarkan mengambil kebijakan itu pasokan chip terbatas akibat krisis.

Jika batal meluncurkan Pixel 5A, Google seolah akan mendapatkan pukulan sangat telak.

BACA JUGA: Nokia X10 dan Nokia X20 Cakep Pol, Spesifikasinya Nampol

Sebab, Google sudah mendapatkan nama untuk smartphone entry level itu di tengah persaingan yang kian ketat.

Saat ini Apple dan Samsung masih mendominasi pangsa pasar ponsel kelas premium. (ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Ragil Ugeng

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co