Baru Meluncur, Yuk Simak 5 Fakta Menarik Xiaomi Redmi 9T

23 Februari 2021 09:25

GenPI.co - Xiaomi baru saja merilis ponsel terbarunya di kelas entry level, Redmi 9T pada Senin (22/2).

Namun, ponsel ini baru akan dijual pada 24 Februari pukul 12.00 melalui mi.com, JD.ID, dan Authorized Mi Store. 

BACA JUGA: Xiaomi Redmi 9T Rilis 22 Februari, Sebegini Kisaran Harganya

Buat kamu yang penasaran dengan keunggulan Xiaomi Redmi 9T, yuk simak 5 faktanya!

1. Arti T di nama Xiaomi Redmi 9T

Banyak penggemar Xiaomi yang bertanya-tanya tentang arti dari huruf T yang disematkan pada nama Xiaomi Redmi 9T.

Rupanya, T adalah sebutan Xiaomi untuk “facelift” atau upgrade minim dan bukan upgrade yang besar. 

2. Spesifikasi layar dan kamera

Redmi 9T memiliki layar berbentang 6,53 inci dengan resolusi full HD Plus yang tdilindungi oleh Corning Gorilla Glass 3.

Di bagian atas layarnya terdapat poni mungil sebagai rumah kamera depan beresolusi 8MP (f/2.0). 

Sementara di bagian belakang ada empat kamera, yang terdiri dari kamera utama beresolusi 48 MP (f/1.8), kamera wide 8MP, kamera makro 2 MP (f/2.4), dan kamera depth sensor 2 MP (f/2.4).

3. Dilengkapi fitur fast charging

Xiaomi sudah membekali Redmi 9T dengan fitur fast charging 18W. 

Namun, dalam paket penjualan, charger yang disertakan sudah mendukung fast charging 22,5W.

4. Pilihan warna

Xiaomi Redmi 9T hadir dalam tiga warna, yakni Twilight Blue, Ocean Green, dan Carbon Grey.

Berbeda dari seri Xiaomi lainnya, Redmi 9T tidak menghadirkan pilihan warna oranye.

BACA JUGA: Xiaomi Pamer HP Berkonsep Layar Air Terjun, Kece Banget!

5. Harga

Redmi 9T dijual dengan harga normal Rp 1.999.000 untuk varian RAM 4 GB/64 GB dan Rp 2.399.000 untuk varian 6 GB/128 GB. 

Sementara untuk harga perkenalan online, Redmi 9T dijual dengan harga Rp 1.899.000 untuk varian 4 GB/64 GB dan Rp 2.299.000 untuk varian 6 GB/128 GB. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Yasserina Rawie
Redmi 9T   Xiaomi   fakta   smartphone   tekno  

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co