GenPI.co - Para pengguna smartphone Samsung bisa sedikit bernapas lega apabila gawainya hilang.
Sebab, Samsung sudah mengembangkan aplikasi yang diberi nama SmartThings Find.
BACA JUGA: Google Messages Punya Pembaruan, Kirim Pesan Jadi Lebih Cepat
Dengan aplikasi itu, pengguna bisa mencari handphone yang hilang walaupun perangkatnya sedang offline.
Yonhap, Selasa (3/11) mengabarkan bahwa SmartThings Find sudah tersedia di Samsung Galaxy.
Samsung dikabarkan bakal memberikan pembaruan perangkat lunak untuk layanan itu pada smartphone dan tablet Galaxy yang menjalankan Android 8 atau versi lebih baru.
"Setelah perangkat offline selama 30 menit, aplikasi akan menghasilkan sinyal BLE yang dapat diterima oleh perangkat lain," bunyi pernyataan resmi Samsung.
Samsung menambahkan, smartphone maupun tablet Galaxy akan membantu menemukan perangkat apabila pengguna melaporkan peranti yang hilang.
BACA JUGA: Honor 10x Lite, Smartphone Kelas Menengah Spesifikasi Mewah
“Selanjutnya akan memberi tahu Anda," imbuh pernyataan Samsung.
Layanan itu juga menyediakan arah peta dan suara yang terintegrasi bagi pengguna. (ant)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News