2 TWS Baru JBL: Live Free 2 & Live Pro 2 yang Mendukung Mobilitas

20 Agustus 2022 14:20

GenPI.co - Produsen earphone JBL kembali merilis 2 produk baru di kelas TWS. Keduanya adalah JBL Live Free 2 & Live Pro 2.

Dilansir dari keterangan pers yang diterima GenPI.co, Jumat(19/8), TWS anyar ini diklaim cocok untuk pekerja kantoran yang aktif dengan mobilitas tinggi, hingga pemakaian sehari-hari.

Pasalnya perangkat tersebut dibekali oleh fitur-fitur yang memudahkan pengguna.

BACA JUGA:  Imu Indonesia Lestarikan Alat Musik Tradisional via Aplikasi Game

JBL Live Free 2 & Live Pro 2 dilengkapi enam mikrofon beamforming yang dapat mengurangi gangguan angin dan kebisingan.

Kedua produk ini dilengkapi dengan VoiceAware, yang memungkinkan pengguna mengatur seberapa jelas suara saat mereka berbicara.

BACA JUGA:  Tablet Mini Realme Paling Tipis, Harga Murah Habis

Ada pula True Adaptive Noise Cancelling yang secara otomatis dapat secara otomatis dapat menyesuaikan dengan lingkungan user, menghilangkan gangguan untuk suara yang lebih baik dimanapun user berada. 

Fitur Smart Ambient juga hadir jika user perlu fokus pada lingkungan sekitar tanpa melepas earbud. 

BACA JUGA:  Olike Hadirkan Smart Cutting Machine Terbaru, Canggih Banget!

FItur lainnya adalah Multi point connection memungkinkan pengguna beralih dari device satu ke perangkat lain nya dengan cepat dan mudah.

JBL Live Free 2 & Live Pro 2 juga dibekali dengan teknologi Speed Charge, yang memberi pengguna waktu pakai hingga 4 jam hanya dengan 15 menit pengecasan.

Hanya dengan 15 menit Speed Charge mampu memberi pengguna waktu pakai hingga 4 jam. 

Sedangkan masa pakai baterai mencapai 35 jam yang kompatibel dengan wireless charging Qi (7 jam di earbud + 28 jam di casing). 

JBL Live Free 2 & Live Pro 2 juga telah hadir dengan keunggulan water resistant & sweatproof dengan IPX5.

Hal tersebut membuat TWS ini aman dari gangguan air, keringat, hingga debu.

Untuk memiliki kedua produk ini silahkan kunjungi id.jbl.com atau temukan dealer resmi dan marketplace JBL pada e-store JBL, kemudian situs e-commerce.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Paskalis Yuri Alfred
JBL   TWS   JBL Live Free 2   Live Pro 2   earphone   tekno  

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co