GenPI.co - Startup Indonesia Ula berhasil membuat salah satu orang terkaya di dunia Jeff Bezos terpincut.
TechCrunch, Senin (4/10) mengabarkan bahwa Bezos rela merogoh koceknya untuk mendanai aplikasi Ula.
Ula Apps sendiri mendapatkan pendanaan Seri B dari berbagai investor, yakni Prosus Ventures, Tencent, dan B Capital.
Nominal investasi yang masuk pun sangat besar, yakni USD 87 juta atau setara Rp 1,2 triliun.
Ula Indonesia adalah perusahaan e-commerce yang diluncurkan pada 2020 untuk mendukung UMKM di Indonesia.
Dengan menggunakan aplikasi Ula, para pelaku UMKM bisa mengelola modal dan stok secara lebih baik.
Selain itu, para pelaku UMKM juga bisa melipatgandakan keuntungan dan mengembangkan bisnisnya dengan Ula Apps.
Dilansir dari laman resmi perusahaan, Ula didirikan oleh Nipun Mehra, Alan Wong, Derry Sakti, dan Riky Tenggara.
Mereka adalah orang-orang yang memiliki pengalaman segudang di dunia e-commerce, ritel, dan teknologi finansial.
“Tim kami memiliki semangat dan tekad yang sama dalam mencapai visi Ula," tulis Ula di laman resminya.
Sementara itu, Nipun Mehra menyebut Ula Indonesia diluncurkan untuk memberdayakan pengecer kecil.
Dia menjelaskan, Ula Apps menggunakan pendekatan jangka panjang untuk memecahkan masalah yang dialami pengecer tradisional. (mcr10/jpnn)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News