Waspada Aplikasi Jahat di HP Android, Kenali Ciri-cirinya!

02 Oktober 2021 10:25

GenPI.co - Kamu harus waspada dengan sejumlah aplikasi jahat yang terinfeksi program berbahaya di HP Android.
 
Maka dari itu, penting untuk mengetahu ciri-ciri ketika malware tersebut sudah menyusup di ponsel kamu.
 
Ciri-ciri yang paling umum, kamu akan banyak mendapatkan notifikasi mendapatkan hadiah dan penawaran menarik dari aplikasi yang sudah terpasang tersebut.

Namun, jangan pernah tergoda untuk mengeklik notifikasi tersebut.
 
Sebab, notifikasi tersebut akan membawamu masuk ke situs tertentu dan meminta nomor ponsel.

Jika semua langkah itu diikuti, kamu otomatis akan terdaftar pada layanan SMS berlangganan dan malware tersebut mulai menyedot pulsa hp.

BACA JUGA:  Daftar 8 Aplikasi Berbahaya di HP Android, Buruan Hapus!

Salah satu perusahaan keamanan seluler di Amerika Serikat, Zimperium, melaporkan telah menemukan lebih dari 200 aplikasi yang sudah terinfeksi program berbahaya.

Malware tersebut juga sudah menyebar ke berbagai negara, termasuk Indonesia yang terjangkiti malware bernama GriftHorse.

BACA JUGA:  Hore! PeduliLindungi Bisa Diakses Lewat Aplikasi Lain per Oktober

Zimperium mengatakan aplikasi yang tersusupi GriftHorse bisa menyedot pulsa pemilik ponsel Android.
 
Maka dari itu, Zimperium mengimbau untuk lebih berhati-hati dengan sejumlah aplikasi berbahaya di HP Android. (phonearena/rdo/jpnn) 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Yasserina Rawie

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co