Tanaman Kaktus Sering Jamuran, Apa Saja Tips Mengatasinya?

19 Maret 2021 16:10

GenPI.co - Saya suka menanam kaktus, tetapi berapa kaktus saya jamuran, bagaimana cara mengatasinya?

(Soraya, 29 tahun, Jakarta)

BACA JUGASupaya Buah Hati Tidak Mengalami Stunting, Ibu Harus Bagaimana?

Jawaban

Owner KaktusQuLucu, Kartina Ika Sari 

Jika kaktus atau sukulen terkena jamur, kamu bisa membersihkan dengan cairan pencuci piring dicampur dengan air.

Gunakan lap halus atau sikat dengan bulu halus.

Caranya, masukkan sikat atau lap ke dalam cairan tersebut, kemudian basuh atau sikat perlahan. 

Kaktus berjamur biasanya disebabkan karena serangga.

Hewan itu akan mengundang kaktus kamu jamuran dan mati.

BACA JUGAAgar Kucing Peliharaan Mau Makan Makanan Kering, Adakah Tipsnya?

Untuk mencegahnya bisa diberikan insektisida semacam furadan atau curacon untuk mengusir serangga yang biasanya mondok di dalam media tanam. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Irwina Istiqomah Reporter: Mia Kamila

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co