GenPI.co - Bau mulut bisa menurunkan rasa percaya diri. Tapi, puasa harus tetap dilaksankan karena sudah menjadi kewajiban.
Kenapa mulut lebih bau dari biasanya saat puasa? Bagaimana caranya biar mulut enggak bau pas puasa?
(Panji Suryo, 26 tahun, Jakarta)
Jawaban dari Dokter Spesialis Gigi Debrina Puspita
Dalam istilah kedokteran, bau mulut lebih sering dikenal dengan nama halitosis. Kenapa hal ini terjadi ketika berpuasa?
Saat berpuasa, rongga mulut kita cenderung kering karena tidak ada asupan cairan selama puasa yang menyebabkan berkurangnya produksi air liur di mulut.
Padahal, air liur merupakan cairan pembersih alami yang mengandung enzim untuk mencerna serat dan glikoprotein saat melindungi mukosa mulut.
Selain itu, air liur juga berfungsi sebagai sistem imun untuk menghadang bakteri dan virus yang masuk pada rongga mulut.
Rongga mulut yang cenderung kering menjadi tempat yang baik untuk berkembangnya bakteri dalam lidah, gigi, dan mulut.
Hal tersebut merupakan salah satu pemicu munculnya bau mulut ketika puasa. Selain itu, banyak juga faktor penyebab bau mulut.
Beberapa diantaranya seperti karang gigi yang berlebih, gangguan asam lambung, kurangnya menjaga kebersihan rongga mulut, dan lain-lain.
Cobalah untuk menjaga kebersihan rongga mulut dengan menyikat gigi minimal 2 kali sehari. Pagi setelah selesai sahur dan malam sebelum tidur.
Kita juga bisa memaksimal dengan penggunaan obat kumur sesuai aturan. Sebab, penggunaan obat kumur berlebihan bisa merusak bakteri alami yang ada di rongga mulut.
Selain itu, saya juga menyarankan untuk menggunakan obat kumur yang tidak mengandung alkohol. Sebab, hal itu bisa membuat mulut kering.
Cobalah untuk mengonsumsi banuak air, buah-buahan, dan sayur. Biasakan memebersihkan sela sela gigi dengan dental floss, hindari merokok, dan jangan lupa membersihkan area lidah.
Sebab, lidah juga bisa menjadi tempat retensi makanan dan plak sehingga menimbulkan bau mulut jika jarang dibersihkan.
Bila perlu, kamu juga bisa pergi ke dokter gigi minimal 6 bulan sekali untuk menjaga keadaan rongga mulut. (*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News