Gadaikan Sawah, Yusuf Bangun Tempat Camping, Laris Manis

06 Desember 2021 14:43

GenPI.co - Perjuangan Yusuf Heri membangun bisnis yang diberi nama Gili Malang Jrahi patut diacungi jempol.

Berbagai rintangan tidak membuat Yusuf patah arang. Semangatnya membara demi menjadi pengusaha sukses.

Yusuf membangun Gili Malang Jrahi setelah melihat desanya mempunyai pemandangan indah.

BACA JUGA:  Awalnya Gabut, Rizki Bangun Bisnis, Modalnya Minimalis

Yusuf sendiri tinggal di Desa Jrahi, Pati, Jawa Tengah. Dia lantas membuat camping ground dan kedai kopi.

"Modal nekat, sampai gadai sebidang sawah," kata Yusuf kepada GenPI.co, Minggu (5/12).

BACA JUGA:  Izhar Bisnis Sepatu Bekas, Keuntungannya Boleh Juga

Dalam membangun bisnis ini, Yusuf mengaku sering mendapat berbagai tantangan.

Salah satunya ialah saat dirinya harus membayar angsuran, tetapi usaha malah sepi.

BACA JUGA:  Tinggalkan Bank, Teguh Bisnis Dimsum, Omzet Seharga Pajero

Musim penghujan seperti saat ini juga membuat pengunjung berkurang, bahkan sampai pada titik tertentu tidak ada sama sekali.

Namun, dirinya bersyukur karena pelan-pelan usahanya membuahkan hasil.

Saat akhir pekan atau hari-hari besar, tempatnya mulai dipilih muda mudi sekitar untuk wisata camping.

"Dari luar kota ada Jepara, Rembang, Kudus. Paling banyak masih Pati pesisir," kata Yusuf.

Menurutnya, banyak orang suka ke Gili Malang Jrahi karena tempat itu menawarkan paket lengkap wisata

Selain bisa menikmati secangkir kopi khas Jrahi, pengunjung juga dimanjakan pemandangan keren di atas bukit.

Pengunjung pun bisa menikmati matahari terbit dengan pemandangan gunung, laut, embung mini, dan hamparan sawah yang luar biasa indah.

Soal tarif camping, pengujung tidak perlu khawatir. Tarifnya sangat murah, yakni Rp 5 ribu.

"Nge-camp bisa gratis, khusus untuk kegiatan ibadah dari semua agama, karena Jrahi ini dikenal dengan desa wisata Pancasila," ucap Yusuf.

Kini, pelan-pelan setiap Gili Malang Jrahi dikunjungi banyak pengunjung saat libur panjang.

Ada yang sekadar ngopi sambil melihat pemandangan atau sengaja camping ceria.

Yusuf berharap tempat ini bisa terus berkembang dan tetap meninggalkan kesan bagi setiap pengunjung.

Selain itu, dia juga berharap pemerintah mulai memperhatikan wisata-wisata di Jrahi, termasuk soal akses jalan. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Ragil Ugeng Reporter: Andi Ristanto

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co