GenPI.co - Erlyanie merupakan sosok pengusaha sukses. Dia merupakan founder B ERL Cosmetics. Brand lokal dengan kualitas internasional.
Bagaimana tidak, member yang memasarkan produk terutama skincare dan makeup dekoratif sudah mencapai 50.000 orang bahkan sampai di luar negeri.
Dia membeberkan kisah suksesnya dan diunggah di YouTube Dewa Eka Prayoga, 2 November 2021, dengan judul Bunda Erly,Mantan Pembantu rumah Tangga Sukses Jadi Pebisnis Kosmetik dengan 50.000 Pasukan.
Berasal dari Boyolali, sejak masih kecil Erlyanie memang bermimpi menjadi pengusaha besar.
Saat berada di kampungnya, dia malah bak seorang bos mempunyai tim anak buah kambing dan pohon.
Mimpi itu terus dia pupuk, sampai akhirnya memutuskan ke Jakarta saat usia 12 tahun.
Lulusan SD, dia pun menjadi asisten rumah tangga. Namun dengan keterbatasan kemampuannya menyelesaikan pekerjaan di rumah, hanya bertahan 6 bulan.
Dia kemudian dikembalikan pada tantenya, dan kembali bekerja sebagai asisten rumah tangga pada seseorang yang menganggapnya anak.
Karena dianggap anak, dia memiliki waktu untuk sekadar santai.
Hal itu dimanfaatnya untuk mendatangi sekolah SMP.
Sampai suatu ketika seorang kepala sekolah yang merupakan tetangga tempatnya bekerja menyapanya.
Akhirnya Erlyanie mendapatkan restu melanjutkan sekolah. Bahkan hingga SMA.
Setelah lulus SMA dia minta izin bekerja, dan menggaji asisten rumah tangga untuk menggantikan dirinya di rumah tempatnya bekerja.
Dengan bekerja, dia memiliki uang untuk kembali kuliah D3 sambil bekerja.
Saat kuliah dia mengamati banyak penawaran produk lewat BBM.
Penasaran, dia akhirnya tertarik dengan produk suplemen penggemuk badan.
Setelah membeli, Erlyanie malah mengurai peristiwa kenapa dia sampai membeli produk tersebut.
Dia pun melakukan hal sama, ternyata ada peminatnya.
Dengan selisih harga beli dan menjual, Erlyanie mulai merasakan cuan dari bisnis online.
Sampai pada akhirnya dia divonis menderita kista dan harus segera dioperai.
Diprediksi biaya operasi menghabiskan Rp 50 juta.
Hebatnya dengan kegigihannya berjualan online hingga dini hari, dia bisa segera mendapatkan uang Rp 60 juta.
Ternyata biaya operasinya tak sampai Rp 15 juta.
“Selesai operasi jadi punya uang. Kembangin bisnis,” kata Erlyanie dilansir dari YouTube Dewa Eka Prayoga.
Dia pun memperbanyak jenis produk yang dijual, termasuk ponsel, pakaian dalam, bahkan panci.
“Lama-lama skincare dan kosmetik. Banyak reseller yang loyal,” ujar Erlyanie.
Ketika itu, wanita berhijab ini menjalankan bisnis online dengan menggunakan 7 ponsel. Setiap BBM-nya, memiliki 2.000 kontak.
Omzet bahkan mencapai Rp 1 miliar, dengan penghasilan bersih Rp 300 juta.
Dari sini, dia pun terpikir untuk mengembangkan produk kosmetik dengan merek sendiri.
“Brand lokal kualitas internasional. Pakai nyaman dan bangga,” beber Erlyanie.
Pebisnis sukses ini pun bekerja sama dengan produsen kosmetik untuk mengeluarkan produk B ERL sejak 2017.
“B besar berkah bermanfaat. Erl (Erlyanie, Red) punya brand besar berkah dan bermanfaat,” katanya membeberkan makna B ERL.
Dengan isi dan kemasan yang bagus, produknya yang baru dirilis langsung cepat diserap konsumen.
Produk baru pun dibuat, sehingga memiliki sejumlah seri kosmetik khususnya skin care dan makeup dekoratif.
Saat pandemi di tahun pertama, penjualan malah mengalami kenaikan omzetnya.
Di tahun kedua pandemi, dia baru merasakan dampaknya.
Namun dengan bisnis berbasis member yang jumlahnya sudah sangat banyak, Erlyanie terus melakukan terobosan.
“Peluang masa pandemi (menjadi) seseorang luar biasa,” ujar pebisnis sukses yang berusia kepala tiga ini. (*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News