Geram soal European Super League, FIFA Turun Tangan

20 April 2021 05:15

GenPI.co - Induk sepak bola dunia, FIFA ikutan geram hingga akhirnya turun tangan perihal polemik yang terjadi seputar European Super League.

Seperti diketahui, European Super League menjadi sorotan para pencinta sepak bola dunia usai dikabarkan akan berlangsung pada bulan Agustus 2021 mendatang.

BACA JUGA: Jose Mourinho Dipecat Tottenham, Nih Statistiknya

Selain itu, terdapat 12 klub besar Eropa yang telah resmi memutuskan untuk bergabung ke European Super League.

Ke-12 klub tersebut adalah AC Milan, Arsenal, Atletico Madrid, Chelsea, Barcelona, Inter Milan, Juventus, Liverpool, Manchester City, Manchester United, Real Madrid CF, dan Tottenham Hotspur.

Hal tersebut pun turut menyulut emosi dari berbagai pihak, baik fans maupun legenda klub masing-masing.

Seperti yang dilakukan oleh Gary Neville dan Rio Ferdinand, dua legenda Man United yang secara terang-terangan ngamuk kepada mantan klubnya tersebut.

FIFA selaku induk sepak bola pun ternyata turut geram dengan ide yang sangat kapitalis dan serakah tersebut.

"FIFA tidak setuju dengan kompetisi tandingan di Eropa yang di luar struktur sepakbola Internasional dan tidak mempresentasikan prinsip-prinsip sepak bola secara global," tulis pernyataan resmi FIFA.

BACA JUGA: Terpesona, Skill Bintang PSM Makassar Bikin Kaesang Tergila-gila

"FIFA akan selalu mendukung keutuhan sepak bola dunia dan meminta seluruh klub yang terlibat untuk melakukan diskusi secara konstruktif dengan tetap mendukung semangat fair play," tambahnya. 

"FIFA tentunya akan melakukan segala macam cara untuk membuat sepak bola tetap harmonis," tegas FIFA.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cosmas Bayu

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co