Link Live Streaming Bayern Munchen vs PSG: Misi Pembalasan Dendam

08 April 2021 00:55

GenPI.co - Terdapat misi balas dendam dalam pertandingan Bayern Munchen vs PSG yang dapat disaksikan secara langsung via link live streaming.

Pertandingan Bayern Munchen vs Paris Saint-Germain (PSG) dapat dikatakan sebagai laga ulangan dalam final Liga Champions 2019/2020 lalu.

BACA JUGA: Gagal Total di 2 Ajang MotoGP, Rossi Mulai 'Dihina' Timnya

Kala itu, Bayern Munchen bersua dengan PSG di final Liga Champions yang berlangsung di Lisbon, Portugal.

Kingsley Coman keluar sebagai pembeda usai gol tunggalnya di menit ke-59 tak mampu dibalas oleh PSG yang kala itu masih dilatih Thomas Tuchel.

Kini, mereka berdua kembali bertemu lagi dalam babak 8 besar Liga Champions musim 2020/2021 dengan beberapa pemain dan pelatih yang berbeda.

PSG yang sebelumnya memecat Thomas Tuchel, kini dinakhodai oleh sosok Mauricio Pochettino sebagai pelatih barunya.

Pochettino sendiri sempat membawa angin segar ke kubu Les Parisiens usai membantai Barcelona dengan agregat 5-2.

Namun, inkonsistensi kerap menghantui mereka di Ligue 1 Prancis usai hanya meraih tiga kemenangan dan tiga kali imbang dalam enam laga terakhirnya.

Termasuk saat dipermalukan oleh Lille di Parc des Princes, kandang PSG dengan skor tipis 0-1. Padahal, pertandingan tersebut menentukan siapa yang layak berada di puncak klasemen.

BACA JUGA: Kelas Dewa, Gol Mencengangkan Lingard Bikin Geleng-geleng Kepala

Pertandingan Liga Champions yang mempertemukan Bayern Munchen vs PSG dapat disaksikan secara langsung pukul 02:00 WIB via link live streaming berikut ini.

Vidio.com (klik di sini).(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cosmas Bayu

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co