Bawa Fenerbahce Menang di Laga Debutnya, Ozil: Alhamdulillah

03 Februari 2021 11:38

GenPI.co - Mantan pemain Arsenal, Mesut Ozil, mengaku bangga dapat membawa Fenerbahce menang di laga debutnya.

Mesut Ozil yang sudah lama sekali tidak merasakan pertandingan, mulai menjalani debutnya saat membela Fenerbahce.

BACA JUGA: Ngeri! Pirlo Buat Ronaldo Bete di Laga Inter Milan vs Juventus

Kala itu, Fenerbahce bertandang ke Hatay Ataturk Stadi, kandang dari Hatayspor dalam laga lanjutan Super Liga Turki.

Dalam pertandingan tersebut, Fenerbahce berhasil meredam perlawanan Hatayspor dengan skor tipis 2-1. 

Dua gol kemenangan Fenerbahce dicetak oleh Mame Baba Thiam di menit ke-26, dan gol bunuh diri Jean-Claude Billong di menit ke-88. 

Hatayspor sendiri hanya mampu mencetak gol hiburan lewat aksi Aaron Salem Boupendza di menit ke-90.

Eks Real Madrid, Mesut Ozil, menjadi sorotan dalam kemenangan tipis Fenerbahce dalam pertandingan ini.

Ozil sendiri sejatinya tidak diturunkan sejak menit awal pertandingan. Dirinya mulai bermain dari bangku cadangan, tepatnya di menit ke-77 untuk menggantikan Mame Thiam.

Meskipun datang dari bangku cadangan, Ozil tetap mengucap syukur dirinya mampu memberikan kontribusi atas kemenangan Fenerbahce.

BACA JUGA: Wolves vs Arsenal: David Luiz Biang Kerok Kekalahan The Gunners

"Saat mimpi masa kecil Anda menjadi kenyataan. Alhamdulillah," tulis Ozil dalam kolom captionnya.

Dengan kemenangan ini, Ozil bersama Fenerbahce kian memantabkan diri berada di puncak klasemen Super Liga Turki dengan 48 poin, unggul tiga poin dari Galatasaray.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cosmas Bayu

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co