Kangen, Kim Astrup Ingin Makan Indomie Sambil Kenakan Batik

26 Januari 2021 04:03

GenPI.co - Salah satu ganda putra Denmark, Kim Astrup, kembali mengenang dirinya mengenakan batik sembari mengatakan keinginannya untuk memakan Indomie.

Sudah menjadi rahasia umum bila beberapa pemain bulu tangkis Denmark telah menunjukkan sikapnya yang cinta kepada Indonesia.

BACA JUGA: Bawa Ginting ke BWF WTF 2021, Vittinghus: Saya Cinta Indonesia

Seperti pada tahun 2019 lalu misalnya. Kala itu di ajang Indonesia Open, para wakil Denmark dengan bangga memamerkan dirinya mengenakan batik.

Kala itu beberapa pebulu tangkis Denmark seperti Kim Astrup, Anders Skaarup Rasmussen, dan Niclas Noehr mengunggah foto mereka mengenakan batik di depan sebuah toko.

Dan kini, Kim Astrup kembali melakukannya lagi. Bukan dengan foto yang baru, melainkan foto lama yang ia upload kembali.

"Old but Gold," tulis Kim Astrup yang memiliki kesan foto lama namun berkesan di hatinya.

Tak hanya di unggahan postingan Instagramnya saja, tetapi juga di postingan instastorynya pun Kim Astrup juga turut mengunggah foto saat mengenakan batik.

Uniknya adalah, dirinya ingin kembali mengenakan baju batik sembari memakan Indomie, mie instan yang belakangan kian viral di pebulu tangkis Denmark.


Kim Astrup ingin makan Indomie dengan menggunakan baju batik. (foto: Instagram)

Indomie sendiri belakangan viral di ranah pebulu tangkis Denmark usai HK Vittinghus mendapatkan hadiah ulang tahun dari salah satu pengurus PBSI, Rudy Roedyanto.

Kala itu, Rudy memberikan Indomie kepada Vittinghus pada tanggal 20 Januari, karena sang veteran bulu tangkis Denmark ini berulang tahun pada tanggal 16 Januari.

BACA JUGA: Bawa Ginting ke World Tour Finals, HK Vittinghus Banjir Indomie

Selain itu, Vittinghus juga mendapatkan Indomie dari Anthony Ginting karena telah membantu meloloskannya ke BWF World Tour Finals.

Hal tersebut bahkan sempat memancing komentar Kim Astrup, yang meminta kepada Ginting untuk membawakannya Indomie saat keduanya kembali bertemu di turnamen selanjutnya.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cosmas Bayu

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co