Pasca Juventus vs Bologna, Paulo Dybala Ketiban Durian Runtuh

25 Januari 2021 12:27

GenPI.co - Striker Juventus, Paulo Dybala, ketiban durian runtuh usai pertandingan Liga Italia yang mempertemukan Juventus vs Bologna.

Pertandingan Liga Italia pekan ke-19 mempertemukan Juventus vs Bologna. Keduanya bermain di Allianz Stadium pada Minggu (24/01/21) malam WIB.

BACA JUGA: Atletico Madrid vs Valencia: Luis Suarez Samai Rekor Ronaldo

Dalam pertandingan tersebut, Paulo Dybala tidak dimainkan sejak menit awal pertandingan. Jangankan main, dirinya pun tidak masuk ke dalam skuad cadangan Andrea Pirlo.

Meskipun begitu, Juventus tetap mampu memberikan permainan terbaiknya dengan memenangkan pertandingan dengan skor 2-0.

Kedua gol Juventus masing-masing dicetak oleh Arthur (15') dan juga Weston McKennie (71'). Ini merupakan gol pertama Arthur sebagai pemain Juventus.

Dengan tidak masuknya Paulo Dybala ke dalam skuad pemain inti dan pemain cadangan, apakah nasibnya akan berakhir di Juventus?

Ternyata tidak. Hal ini dipastikan oleh sang pelatih, Andrea Pirlo, yang mengatakan bahwa klubnya saat ini tidak membutuhkan sosok striker baru, sehingga pada bursa transfer kali ini dirinya tidak akan mendatangkan striker baru.

"Kami tidak perlu striker baru," ucap Pirlo usai laga Juventus vs Bologna, dikutip dari Football Italia.

"Kami memonitoring apa yang terjadi di atas lapangan. Tapi striker baru bukan prioritas utama kami," tambahnya.

Hal ini pun tentunya menjadi angin segar untuk Dybala. Karena setidaknya, posisinya aman hingga dirinya mampu menunjukkan yang terbaik di atas lapangan.

BACA JUGA: Klasemen Liga Italia: AC Milan Beruntung, Juventus 4 Besar

Di sisi lain, Pirlo juga menjabarkan tentang kondisi Dybala yang tidak dia masukkan ke dalam skuad melawan Bologna.

"Dia mencoba untuk berkembang, dan dia ada masalah di lututnya. Saat ini kami akan mengevaluasinya," tutur Pirlo soal kondisi Dybala di Juventus.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cosmas Bayu

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co