LASK Linz Vs Tottenham Imbang, Gareth Bale Cs Lolos 32 Besar

04 Desember 2020 07:35

GenPI.co - Tottenham Hotspur berhasil lolos ke babak 32 besar Liga Europa, setelah bermain imbang melawan tuan rumah LASK Linz 3-3 dalam pertandingan kelima Grup J di Stadion Linzer, Austria, Kamis waktu setempat (Jumat WIB).

Tiga menit jelang turun minum, tuan rumah membuka keunggulan lewat tembakan jarak jauh Peter Michorl. 

BACA JUGA: AZ Vs Napoli Imbang 1-1, Perebutan 32 Besar Semakin Ketat!

Namun, keunggulan tersebut dihapuskan oleh Gareth Bale yang mengeksekusi penalti pada menit kedua injury time babak pertama.

Memasuki babak kedua, Son Heung-min mencetak skor 2-1 untuk Tottenham unggul di menit ke-56. 

Sayangnya, keunggulan Tottenham tidak bertahan hingga laga usai karena Johannes Eggestein mampu menyamakan kedudukan untuk timnya menjadi 2-2.

Akan tetapi, skor tersebut tak bertahan lama. Tottenham mampu unggul 3-2 usai pemain LASK melakukan pelanggaran di kotak terlarang. 

Setelah itu, Jose Mourinho menginstruksikan para pemain Tottenham menerapkan garis pertahanan yang begitu dalam.

Sayangnya, hal tersebut malah menjadi senjata makan tuan setelah gawang mereka kebobolan pada menit ketiga injury time.

Mamaoudou Karamoko pun melakukan tembakan spekulasinya untuk memperdaya Hart dan membuat skor berakhir imbang 3-3.

Walaupun hanya bisa mengumpulkan 10 poin dan menempati peringkat kedua klasemen sementara Grup J, Tottenham tetap memastikan langkah ke babak gugur. 

BACA JUGA: Menang 4-3 atas Basaksehir, Leipzig Lolos 16 Besar Liga Champions

Sementara LASK yang berada tiga poin di bawahnya, tidak mungkin bisa menggeser posisi Tottenham karena kalah dalam catatan head-to-head, demikian catatan laman resmi UEFA.

Nantinya, Tottenham melangkah ke babak 32 besar bersama wakil Belgia, Antwerp, yang dalam pertandingan lain menang 3-1 atas Ludogorets di Bosuilstadion. (Ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Yasserina Rawie

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co