Olivier Giroud Cetak Rekor, Chelsea Juara Liga Champions?

03 Desember 2020 10:55

GenPI.co - Penyerang Chelsea Olivier Giroud mencetak rekor maut saat membantu timnya menekuk Sevilla pada partai kelima Liga Champions 2020-2021.

Giroud sukses memborong semua gol saat Chelsea mengalahkan Sevilla dengan skor 4-0 di Estadio R. Sanchez Pizjuan, Kamis (3/12) dini hari WIB.

BACA JUGAMenang 4-3 atas Basaksehir, Leipzig Lolos 16 Besar Liga Champions

Penyerang Tim Nasional Prancis itu mencetak gol pada menit kedelapan, 54, 74, dan 83 (pen).

Lesakan ke gawang Sevilla membuat Giroud menjadi pemain tertua yang mencetak hat-trick di Liga Champions.

Dia melakukannya saat usianya menginjak 34 tahun 63 hari. Kegemilangan Olivier Giroud membuat Chelsea bersentuhan dengan sejarah.

Chelsea untuk kali pertama meraih empat kemenangan beruntun di Liga Champions sejak 2011-2012.

Saat itu Chelsea melaju hingga tangga juara setelah menumbangkan Bayern Muenchen.

Pelatih Chelsea Frank Lampard pun tidak sungkan memuji Giroud setinggi langit.

“Performa Giroud sangat luar biasa,” kata Lampard sebagaimana dilansir laman resmi Chelsea.

BACA JUGA: Liga Champions: Dortmund Vs Lazio Berakhir Imbang 1-1

Dia menambahkan, empat gol ke gawang Sevilla menjadi bukti Giroud belum habis.

“Gol-golnya menunjukkan kualitasnya,” kata Lampard. (opta)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Ragil Ugeng

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co