BRI Mandeh Run 2019 Digelar, Sudah Seminggu Kamar Hotel Sold Out

03 Maret 2019 14:18

Perhelatan BRI Mandeh Run 2019 yang digelar hari ini, Minggu (3/3) membuat pariwisata Sumatra Barat (Sumbar) berdetak kencang, hotel  kebanjiran tamu  

Meningkatkan kebutuhan kamar penginapan tersebut tidak hanya di kawasan Mandeh, tetapi menjalar sampai ke Kota Padang. 

Seperti diketahui, ajang sport tourism BRI Mandeh Run 2019 diikuti 2.000 peserta dari dalam dan luar negeri. Hal ini membuat seluruh penginapan dan homestay di kawasan tersebut penuh, bahkan tak tertampung sehingga ada yang sampai menginap di Padang.

Baca juga: 2.000 Pelari Adu Cepat di BRI Mandeh Run 2019

"BRI Mandeh Run menjadi daya tarik luar biasa. Event ini menjadi pemicu menggeliatnya bisnis pariwisata di kawasan Mandeh. Lihat saja, seluruh penginapan, homestay di Mandeh sold out bahkan seminggu sebelum acara berlangsung. Ini tentunya sangat bagus bagi iklim pariwisata di kawasan ini," kata Menteri Pariwisata  Arief Yahya, Minggu (3/3).

Dia menambahkan jika penginapan penuh, sektor lainnya pun pasti ikut merasakan imbasnya, antara lain bidang kuliner, rental mobil uga akan kebagian rezeki.

Pelari di kawasan mandeh (foto: brimandehrun.com)

Event ini juga menjadikan Kawasan Mandeh lebih terkenal di dunia. Apalagi lomba lari di kawasan mandeh diliput media dalam dan luar negeri.

"Sebagai sport event, yang terbesar dicari adalah indirect impact, atau yang lebih sering disebut sebagai media value. Itulah yang tersebar luas di seluruh dunia, dan membuat pamor Mandeh di Sumbar semakin dikenal sebagai destinasi pariwisata dunia," ungkap Arief.

Bagi Deputi Bidang Pengembangan Pemasaran I Kemenpar Rizki Handayani BRI Mandeh Run menjadi langkah awal mengangkat kawasan Wisata Mandeh. Soal potensi daerah ini sudah tidak diragukan. Saking indahnya Mandeh bahkan sering kali disebut sebagai “The Hidden Paradise” di Sumbar.

"Atraksinya sudah ada, potensinya cukup berprospek. Belum lagi soal rumah-rumah adat yang lancip di ujung kiri kanan, dengan posisi di atas tanah. Kulinernya apa lagi. Semua orang kaum dengan cita rasa masakan Padang dengan rendangnya yang mendunia,” paparnya.

 


Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Linda Teti Cordina
mandeh   singkarak   sumbar   lari  

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co