GenPI.co - Masa depan Lionel Messi kembali menjadi pembicaraan hangat menjelang bursa transfer musim panas 2020.
Messi disebut-sebut bakal hengkang dari Barcelona setelah timnya tersingkir dari Liga Champions 2019-2020.
BACA JUGA: Bursa Transfer: Thierry Henry ke Barcelona, Bek MU ke Newcastle
Barcelona yang disebut-sebut sebagai kandidat juara dipermalukan Bayern Muenchen dengan skor 2-8.
Kali ini Messi kembali dikaitkan dengan Manchester City. Mirror, Minggu (16/8) mengabarkan bahwa City siap menebus Messi.
Messi sendiri memiliki klausul buy out sebesar USD 831 juta di dalam kontraknya.
Namun, kondisi keuangan yang goyah membuat Barcelona disebut-sebut rela melepas Messi dengan harga lebih rendah.
Selain dikabarkan dibidik City, Messi juga disebut-sebut diincar Inter Milan.
Sementara itu, peluang Manchester United menggaet kiper Leicester City Kasper Schmeichel makin besar.
Mirror melaporkan bahwa Leicester siap melepas Schmeichel pada bursa transfer musim panas 2020.
BACA JUGA: Bursa Transfer: 3 Calon Pelatih Barcelona, Kante ke Inter Milan
Leicester pun sudah menginvetarisasi beberapa kiper yang akan dijadikan suksesor Schmeichel.
Salah satunya adalah kiper Sevilla Sergio Rico. Rico menghabiskan waktu di PSG dengan status pinjaman pada musim ini.
Kiper 26 tahun tersebut dikabarkan memiliki banderol kurang dari Euro 8 juta.
Di sisi lain, Chelsea juga terus memburu kiper baru pada bursa transfer musim panas 2020.
The Sun mengabarkan bahwa Chelsea ingin membajak kiper Watford Ben Foster.
The Sun melaporkan bahwa mantan kiper MU itu dianggap tepat sebagai pelapis di Chelsea.
Namun, Chelsea juga harus bergerak cepat jika ingin mendapatkan tanda tangan Foster.
BACA JUGA: Bursa Transfer: Striker Tajam ke Inter, Bomber Pinjaman MU ke PSG
Pasalnya, Everton juga disebut-sebut siap memburu kiper 37 tahun tersebut. (*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News