GenPI.co - Liga Italia alias Serie A 2019/2020 segera dimulai lagi. Berdasarkan voting para klub peserta, Liga Italia akan dilanjutkan mulai 20 Juni 2020.
Sebelumnya Liga Italia dihentikan sejak Maret 2020 karena terjadi pandemi virus corona (covid-19).
BACA JUGA: Pintar Cari Uang, 3 Zodiak Tak Pernah Merasakan Krisis Finansial
Kompetisi akan dimulai dengan menggelar empat laga tunda terlebih dahulu.
Empat laga itu adalah Torino vs Parma, Verona vs Cagliari, Atalanta vs Sassuolo, dan Inter Milan vs Sampdoria.
Setelah itu kompetisi akan dilanjutkan dengan menggelar pertandingan pekan ke-27 pada 22 Juni.
Di antaranya adalah laga Bologna versus Juventus, Fiorentina kontra Brescia, dan Lecce melawan AC Milan.
Laga pekan ke-36, 37, dan 38 akan ditentukan setelah melihat kondisi di Italia.
Juventus saat ini masih berada di puncak klasemen setelah mengemas 63 angka.
Sementara itu, Lazio serta Inter Milan berurutan di posisi kedua dan ketiga dengan koleksi 62 dan 54 poin.
BACA JUGA: Tajir Melintir! 3 Artis Ini Ternyata Miliki Rumah Berlapis Emas
Di papan bawah, Lecce, SPAL, dan Brescia terancam terdegradasi. Saat ini tiga klub itu berurutan berada di posisi ke-18, 19, dan 20. (*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News