Beckham Putra, Pangeran Pujaan Pendukung Persib Bandung

18 Mei 2020 23:50

GenPI.co - Penggawa Persib Bandung Beckham Putra tengah menikmati salah satu momen menyenangkan dalam kariernya sebagai pesepak bola profesional.

Meski masih berusia 17 tahun, Beckham sudah menjadi salah satu pujaan para pendukung Persib.

BACA JUGA: Matahari Masuk Fase Lockdown, Bencana Besar Bisa Terjadi

Sebelum bergabung dengan skuad senior Persib, Beckham menunjukkan tajinya pada U-15 Football Cup.

Dalam event yang dihelat di Barcelona pada 2015 itu, Beckham menyabet gelar sebagai pemain terbaik.

Saat itu usia Beckham baru 14 tahun. Setahun berselang dia berhasil membawa tim U-16 Persib menjuarai Piala Menpora.

Catatannya juga sangat mengagumkan. Dia berhasil menjadi top scorer setelah mengoleksi 20 gol.

Setelah itu dia berhasil membawa tim U-19 Persib menjuarai Liga 1 2018.

Pada tahun yang sama Beckham akhirnya dipromosikan ke skuad senior Persib.

Beckham pun berambisi membawa Maung Bandung, julukan Persib, meraih prestasi.

BACA JUGA: Ivanova Sudah Punya Bibir Besar Banget, Tetapi Belum Puas

Meskipun demikian, remaja kelahiran 29 Oktober 2001 itu tetap berupaya menyeimbangkan karier sepak bola dengan pendidikan. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Ragil Ugeng

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co