GenPI.co - Jadwal Liga Champions 2019/2020 akan memanggungkan beberapa laga sangat sengit pada babak 16 besar.
Salah satu laga yang paling menyita perhatian adalah Atletico Madrid kontra Liverpool.
BACA JUGA: Berita Top 5: 6 Wanita Jangan Dinikahi, Zodiak Paling Memesona
Atletico berkesempatan menjadi menjamu Liverpool terlebih dahulu di Stadion Wanda Metropolitano, Rabu (19/2) dini hari WIB.
Laga itu diprediksi berjalan sangat sengit. Atletico termasuk tim yang sangat tangguh di kandang.
Musim ini tim besutan Diego Simeone itu membukukan enam kemenangan, empat hasil imbang, dan satu kekalahan di kandang pada Liga Spanyol.
Sementara itu, Liverpool merupakan juara bertahan. Tim berjuluk The Red itu juga tengah garang.
Saat ini Liverpool unggul 22 angka dari Manchester City di klasemen Liga Inggris.
Partai lain yang tidak kalah sengit adalah Real Madrid versus Manchester City.
Madrid akan menjamu City terlebih dahulu di Santiago Bernabeu, Kamis (27/2) mendatang.
Meski bukan juara bertahan, Madrid tentu tidak bisa dianggap sebelah mata. Madrid adalah pemilik gelar terbanyak Liga Champions.
Hingga kini tim berjuluk Los Blancos situ sudah mengoleksi 13 gelar juara.
Sementara itu, City masih penasaran. Hingga kini City era Pep Guardiola selalu mentok pada babak perempat final.
Berikut ini jadwal Liga Champions leg pertama babak 16 besar:
Rabu, 19 Februari 2020
Atletico Madrid vs Liverpool
Borussia Dortmund vs Paris Saint-Germain
Kamis, 20 Februari 2020
Atalanta vs Valencia
Tottenham Hotspur vs RB Leipzig
Rabu, 26 Februari 2020
Chelsea vs Bayern Munich
Napoli vs Barcelona
Kamis, 27 Februari 2020
Lyon vs Juventus
Real Madrid vs Manchester City
Jadwal leg kedua babak 16 besar:
Rabu, 11 Maret 2020
Valencia vs Atalanta
RB Leipzig vs Tottenham Hotspur
Kamis, 12 Maret 2020
Liverpool vs Atletico Madrid
Paris Saint-Germain vs Borussia Dortmund
BACA JUGA: Ahli Mikrobiologi Indonesia Tahu Cara Matikan Virus Corona
Rabu, 18 Maret 2020
Juventus vs Lyon
Manchester City vs Real Madrid
Kamis, 19 Maret 2020
Bayern Munich vs Chelsea
Barcelona vs Napoli (*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News