GenPI.co - Pelatih Kepala Bali United Stefano Cugurra mengaku akan tetap berkarier di Indonesia setelah tak melatih tim asal Bali ini di akhir Liga 1 2024/2025.
Coach Teco mengungkapkan hal ini lantaran istri dan anaknya adalah orang Indonesia.
"Saat ini terpikirkan masih Indonesia, tergantung klub mana nantinya," kata dia, dikutip baliutd.com, Jumat (25/4).
Namun demikian, Teco belum mengungkapkan klub yang akan dilatihnya selepas mundur dari Bali United.
Sebelum bergabung dengan Bali United, Teco pernah menjadi juru taktik Persebaya Surabaya dan Persija Jakarta.
Bersama kedua tim, dia berkontribusi masing-masing meraih 3 trofi.
Dia bergabung dengan Persebaya pada tahun 2004 sebagai pelatih fisik.
Setelah itu dia hijrah ke Thailand sebagai pelatih tim lokal selama 7 tahun.
Teco kembali ke Indonesia dan bergabung dengan Persija Jakarta. Dia sukses membawa Persija juara Liga 1 2018.
Meski begitu, Teco mengungkapkan tidak kembali ke kedua klub yang membesarkan namanya.
Apalagi kedua tim sudah memiliki kontrak dengan pelatih saat ini.
"Saya tidak mengganggu kontrak mereka. Namun, ketika tim mereka tidak punya pelatih atau tidak lanjut kontrak dengan pelatih, manajemen di sana pasti tahu kalau saya awal musim yang baru nanti sudah lowong saat itu," papar dia.
Pelatih berusia 50 tahun ini sudah 2 kali berkontribusi membawa Bali United juara Liga 1 di musim 2019 dan 2021/2022.(*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News