Marcus Rashford Lebih Cocok di Newcastle United, Kata Ian Wright

25 April 2025 11:00

GenPI.co - Legenda Arsenal Ian Wright menyarankan Newcastle United mendatangkan Marcus Rashford.

"Itu jenis perekrutan yang seharusnya dilakukan Newcastle United," ucap Ian Wright dikutip dari Sportskeeda, Jumat (25/4).

Ian Wright menilai kehadiran Marcus Rashford bisa membuat lini depan Newcastle United kian gahar.

BACA JUGA:  Wayne Rooney Berharap Marcus Rashford Kembali ke Manchester United

"Itu akan luar biasa. Rashford di Newcastle bisa berbahaya," ungkap Wright.

Pria 61 tahun itu melihat tidak ada kemungkinan Rashford bermain di Manchester United musim depan.

BACA JUGA:  Unai Emery Tak Janji Marcus Rashford Bertahan di Aston Villa

Selain itu, Wright juga merasa Aston Villa tidak akan mempermanenkan Rashford untuk musim depan.

Salah satu alasan Aston Villa sulit mempermanenkan Rashford karena masalah gaji yang terlampau tinggi.

BACA JUGA:  Bukan Aston Villa atau Manchester United, Marcus Rashford Ingin ke Barcelona

Media asal Spanyol bernama Sport mengabarkan Rashford masih memiliki ambisi untuk bermain di Barcelona.

Pada bursa transfer Januari 2025, Barcelona sempat dirumorkan akan mendatangkan Rashford dengan status pinjaman.

Namun, hal tersebut urung terlaksana. Alhasil, jebolan akademi Manchester United itu memilih bergabung ke Aston Villa.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cosmas Bayu

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co