GenPI.co - Pelatih Inter Milan Simone Inzaghi meminta anak asuhnya tidak terlena jelang laga melawan Bayern Munchen.
"Kami tidak bisa memikirkan keunggulan skor, harus fokus pada performa," ucap Simone Inzaghi dikutip dari Football Italia, Selasa (15/4).
Inter Milan akan menjamu Bayern Munchen pada leg kedua babak perempat final Liga Champions 2024/25, Kamis (17/4) pukul 02:00 WIB.
Bertanding di Giuseppe Meazza Stadium, Inter Milan selaku tuan rumah memiliki keunggulan atas Bayern Munchen.
Pada leg pertama yang berlangsung di Allianz Arena, Rabu (9/4), Inter Milan menang dengan skor 2-1 atas Bayern Munchen.
Dua gol Inter Milan dicetak oleh Lautaro Martinez (38') dan Davide Frattesi (88'). Adapun satu gol tuan rumah dicetak oleh Thomas Muller (85').
Meski unggul satu gol dan akan bermain di kandang sendiri, Simone Inzaghi meminta anak asuhnya untuk tidak meremehkan Bayern Munchen.
"Ini akan jadi laga yang sulit dan kami harus melupakan hasil leg pertama. Kami bermain bagus di Munchen, tetapi kami tahu seberapa bagus mereka. Kami harus waspada," tutur Inzaghi.
Mengenai siapa pemain yang perlu Inter Milan waspadai, Inzaghi mengatakan jika semua penggawa Bayern Munchen sangat berbahaya.
Inter Milan hanya membutuhkan hasil imbang untuk bisa lolos ke babak semifinal Liga Champions 2024/25.(*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News