GenPI.co - Uzbekistan bakal menjadi calon lawan Timnas Indonesia U-17 jika berhasil mengalahkan Korea Utara, sedangkan Jepang dipastikan tersingkir dari Piala Asia U-17 2025.
Babak perempat final Piala Asia U-17 2025 telah memainkan dua pertandingan, yakni Uzbekistan vs Uni Emirat Arab dan Jepang vs Arab Saudi.
Uzbekistan meraih kemenangan meyakinkan dengan skor 3-1 atas Uni Emirat Arab di King Fahd Sports City Stadium, Taif, Senin (14/4) dini hari WIB.
Pada laga tersebut, Uzbekistan unggul tiga gol sejak babak pertama lewat brace Asilbek Aliev (14', 36') dan Sayfiddin Sodikov (45+5'). Adapun satu gol hiburan Uni Emirat Arab dicetak Mohamed Buti (67').
Kemenangan itu membawa Uzbekistan lolos ke babak semifinal Piala Asia U-17 2025 dan akan menantang pemenang dari laga Timnas Indonesia U-17 vs Korea Utara.
Adapun laga Timnas Indonesia U-17 vs Korea Utara akan berlangsung Senin (14/4) pukul 21:00 WIB di King Abdullah Sports City Hall Stadium, Jeddah.
Di sisi lain, tim tangguh Jepang harus tersingkir seusai dikalahkan oleh tuan rumah, Arab Saudi.
Bertanding di Okadh Sport Club Stadium, Taif, Minggu (13/4) malam WIB, Jepang dan Arab Saudi bermain imbang 2-2 pada waktu normal.
Arab Saudi pada akhirnya lolos ke babak semifinal mengalahkan Jepang lewat drama adu penalti dengan skor 3-2.
Kemenangan itu membawa Arab Saudi lolos ke babak semifinal untuk menantang pemenang dari pertandingan Tajikistan vs Korea Selatan.(*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News