GenPI.co - Pelatih Real Madrid Carlo Ancelotti merasa optimistis anak asuhnya bisa bangkit saat menjamu Arsenal di Santiago Bernabeu.
"Kami harus percaya bahwa kami bisa menciptakan momen magis pada leg kedua nanti," ucap Carlo Ancelotti dikutip dari Football Espana, Kamis (10/4).
Real Madrid hancur lebur saat bertandang ke Emirates Stadium, markas Arsenal pada leg pertama babak perempat final Liga Champions 2024/25, Rabu (9/4) dini hari WIB.
Pada laga tersebut, The Gunners (julukan Arsenal) meraih kemenangan dengan skor telak 3-0.
Ketiga gol Arsenal masing-masing dicetak oleh dua perekik Declan Rice (58', 70') dan lewat permainan terbuka dari Mikel Merino (75').
Ancelotti tidak menampik bahwa melakukan comeback dari ketertinggalan 0-3 bukan pekerjaan yang mudah.
Namun, dia yakin bila timnya percaya dan mau bekerja keras maka comeback bisa dilakukan.
"Di sepak bola semuanya bisa terjadi. Contoh, Declan Rice bisa mencetak dua gol dari tendangan bebas padahal sepanjang kariernya dia tidak pernah mencetak gol perekik," ujar Ancelotti.
Adapun laga leg kedua Real Madrid vs Arsenal di Santiago Bernabeu akan berlangsung Kamis (17/4) pukul 02:00 WIB.
Sebelum melawan Arsenal, Real Madrid akan bertanding melawan Deportivo Alaves pada pekan ke-31 LaLiga Spanyol 2024/25 di Stadion Mendizorrotza, Minggu (13/4) pukul 21:15 WIB.(*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News