Kevin Diks soal Tendangan Penalti yang Gagal: Hampir Sempurna

07 April 2025 13:20

GenPI.co - Pemain Timnas Indonesia Kevin Diks bercerita mengenai tendangan penalti yang gagal saat melawan Australia.

"Saat itu saya tidak melihat ke arah kiper lawan dan saya pikir penalti itu hampir sempurna. Saya menendang bola ke bagian dalam tiang gawang dengan sangat tinggi," kata Kevin Diks pada video yang diunggah ke kanal YouTube Copenhagen Sundays, Jumat (4/4).

BACA JUGA:  Kevin Diks Cedera Saat Lawan Chelsea, Timnas Indonesia Terancam

Kevin Diks gagal mencetak gol lewat tendangan penalti saat Timnas Indonesia bertandang melawan Australia di Sydney Football Stadium pada laga ketujuh Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, Kamis (20/3).

Kala itu, striker Timnas Indonesia Rafael Struick dilanggar di kotak penalti Australia.

BACA JUGA:  Babak Pertama: Penalti Kevin Diks Gagal, Timnas Indonesia vs Australia 0-3

Timnas Indonesia mendapatkan hadiah tendangan penalti pada menit ke-18 yang dieksekusi oleh Kevin Diks, tetapi gagal berbuah gol karena bola yang ditendang mengenai tiang gawang kanan Australia.

Meski gagal mencetak gol lewat tendangan penalti, bek sayap FC Conpenhagen itu tidak menyesal.

BACA JUGA:  Seusai Kalahkan Bahrain, Kevin Diks Pede Bidik Kemenangan atas China

"Saya pikir itu bagian dari tugas. Jika tidak mencoba, Anda tidak akan pernah berhasil. Anda terkadang gagal, tetapi harus bangkit, dan saya telah melakukannya beberapa kali. Jadi, itu merupakan bagian dari permainan," imbuhnya.

Pada laga tersebut, Timnas Indonesia menelan kekalahan dari Australia dengan skor sangat telak, yakni 1-5.

Kelima gol Australia masing-masing dicetak Martin Boyle (18'), Nishan Velupillay (20'), Jackson Irvine (34', 90'), dan Lewis Miller (61').

Satu gol hiburan Timnas Indonesia dicetak oleh striker naturalisasi yang baru, yakni Ole Romeny (78').(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cosmas Bayu

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co