GenPI.co - Timnas Italia tidak ingin melakukan kesalahan yang sama saat bertandang ke Jerman.
"Kami sudah mempersiapkan diri untuk pertandingan melawan Jerman. Kami melihat dan belajar dari kesalahan pada laga sebelumnya," ucap bek Timnas Italia Alessandro Buongiorno dikutip dari Football Italia, Minggu (23/3).
Italia menelan kekalahan dari Jerman pada leg pertama babak perempat final UEFA Nations League 2024/25, Kamis (20/3).
Bertanding di San Siro Stadium, Italia yang sempat unggul terlebih dahulu harus menelan kekalahan dengan skor 1-2 dari Jerman.
Saat ini, Buongiorno mengaku bahwa rekan-rekannya di Timnas Italia sudah melupakan kekalahan tersebut.
"Wajar kalau ada kegetiran soal hasilnya, tetapi kami langsung membuka lembaran baru dengan mulai fokus ke leg kedua," kata Buongiorno.
Buongiorno merasa optimistis bisa membawa Italia meraih kemenangan dan lolos ke babak semifinal UEFA Nations League 2024/25.
"Masih bisa diperjuangkan, jadi lihat saja nanti. Kami akan mengerahkan yang terbaik," beber Buongiorno.
Jerman akan menjamu Italia pada leg kedua babak perempat final UEFA Nations League 2024/25, Senin (24/3) pukul 02:45 WIB di Signal Iduna Park, Dortmund.
Pemenang dari laga Jerman vs Italia akan berjumpa pemenang dari pertandingan Denmark vs Portugal di babak semifinal.(*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News