GenPI.co - Bek muda Australia Kai Trewin mengaku sangat senang bisa dipanggil ke tim senior untuk melawan Timnas Indonesia.
"Rasanya luar biasa. Sejujurnya, saya tidak bisa mengungkapkannya dengan kata-kata," ucap Kai Trewin dikutip dari laman resmi Socceroos, Selasa (18/3).
Pemain berusia 23 tahun itu ingin menikmati setiap momen pertandingan yang diberikan kepadanya bersama Timnas Australia.
"Senang sekali bisa datang dan bertemu dengan beberapa pemain. Ada banyak orang di sini yang berjuang untuk tujuan yang sama. Saya sangat menikmatinya saat ini," beber Trewin.
Terkait pertandingan melawan Timnas Indonesia, Trewin berharap Australia bisa meraih hasil positif.
"Harapannya tentu memenangkan semua pertandingan dan bermain baik. Lolos ke Piala Dunia merupakan langkah terbesar untuk sepak bola di Australia," imbuh Trewin.
Meski demikian, Trewin tidak ingin meremehkan Timnas Indonesia yang dianggapnya mengalami perkembangan.
"Timnas Indonesia merupakan tim yang hebat, tentu saja. Saya hanya akan fokus memberikan kontribusi terbaik yang saya bisa untuk tim," katanya.
Australia akan menjamu Timnas Indonesia pada laga lanjutan Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, Kamis (20/3) pukul 16:15 WIB.
Setelah menjamu Timnas Indonesia, Australia akan bertandang ke Hangzhou Sports Park Stadium, Hangzhou, untuk melawan China, Selasa (25/3).(*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News