GenPI.co - Pelatih Paris Saint-Germain (PSG) Luis Enrique masih tidak terima dikalahkan oleh Liverpool di kandangnya sendiri.
"Sulit memikirkan pertandingan ini dengan cara positif. Kami berhak untuk menang," kata Luis Enrique dikutip dari BBC, Kamis (6/3).
Mantan pelatih Barcelona itu menilai kekalahan yang dialami oleh PSG dari Liverpool sangat tidak adil.
"Pemain terbaik Liverpool ialah kiper mereka. Sepak bola itu suka tidak adil," ungkap Enrique.
Meski demikian, Luis Enrique masih optimistis bisa meraih kemenangan di kandang Liverpool.
"Kami tak takut kehilangan apapun lagi dan siap untuk laga di Liverpool. Tentu saja kami akan mengejar kemenangannya," beber Enrique.
PSG menelan kekalahan dengan skor 0-1 dari Liverpool pada leg pertama babak 16 besar Liga Champions 2024/25, Kamis (6/3).
Bertanding di Parc des Princes, Paris, satu-satunya gol yang tercipta pada laga tersebut dicetak Harvey Elliott pada menit ke-87.
Adapun laga leg kedua antara Liverpool vs PSG akan berlangsung di Anfield Stadium, Rabu (12/3) pukul 03:00 WIB.
PSG harus membungkam Liverpool di Anfield dengan margin dua gol jika ingin lolos ke babak 8 besar Liga Champions 2024/25.(*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News