AC Milan Bakal Jual Rafael Leao Jika Gagal Lolos ke Liga Champions Musim Depan

27 Februari 2025 05:00

GenPI.co - AC Milan dikabarkan bakal menjual Rafael Leao jika gagal lolos ke Liga Champions musim depan.

Dilansir dari La Gazzetta dello Sport, Rabu (26/2), AC Milan akan melakukan perombakan habis-habisan jika gagal mengamankan posisi Liga Champions musim depan.

Beberapa pilar utama AC Milan bakal dijual pada bursa transfer musim panas 2025, salah satunya ialah striker Rafael Leao.

BACA JUGA:  AC Milan Kalah Lagi, Sergio Conceicao Mulai Salahkan Pemainnya

Tidak hanya Rafael Leao, dua pemain lainnya seperti Mike Maignan dan Theo Hernandez juga bakal dijual oleh AC Milan.

Mike Maignan dan Theo Hernandez merupakan kasus spesial, karena keduanya menghadapi masalah kontrak dengan manajemen AC Milan.

BACA JUGA:  AC Milan Belum Mau Pecat Sergio Conceicao

Hingga artikel ini dipublikasikan, Mike Maignan dan Theo Hernandez yang kontraknya akan habis pada 30 Juni 2026 belum mendapatkan penawaran perpanjangan.

Itu artinya, AC Milan harus menjual dua pemain Timnas Prancis tersebut pada bursa transfer musim panas 2025 jika tidak ingin kehilangan mereka secara cuma-cuma.

BACA JUGA:  Coppa Italia Jadi Harapan Terakhir Sergio Conceicao Bertahan di AC Milan

Salah satu masalah Maignan dan Hernandez belum mendapatkan perpanjangan kontrak karena masalah kenaikan gaji.

Di sisi lain, Rafael Leao akan dijual oleh AC Milan untuk menyelamatkan neraca keuangan klub.

Pasalnya, jika AC Milan tidak lolos ke Liga Champions musim depan maka klub berjuluk I Rossoneri itu akan kehilangan pendapatan sekitar € 60 juta atau setara Rp 1 triliun dari hak siar.

Adapun klausul rilis Rafael Leao ialah € 175 juta atau setara Rp 3 triliun, harga yang masih bisa disentuh oleh klub-klub kaya raya asal Arab Saudi.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cosmas Bayu

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co