GenPI.co - Gelandang Arsenal Declan Rice tidak peduli jika Liverpool jauh berada di atas timnya.
Bagi Declan Rice, satu-satunya yang perlu dikhawatirkan oleh Arsenal ialah konsistensi para pemainnya sendiri.
"Perjalanan Liga Primer Inggris masih sangat panjang. Mikel Arteta bilang, satu-satunya yang harus kami khawatirkan ialah diri kami sendiri," ujar Declan Rice dikutip dari Mirror, Rabu (12/2).
Saat ini, puncak klasemen Liga Primer Inggris 2024/25 masih dikuasai oleh Liverpool.
Klub berjuluk The Reds itu telah mengoleksi 56 poin dari 23 pertandingan dan masih menyisakan satu laga tersisa.
Adapun Arsenal berada di posisi dua klasemen Liga Primer Inggris 2024/25 dengan torehan 50 poin dari 24 laga.
Meski tertinggal enam poin dari Liverpool yang memiliki satu laga lebih banyak, Declan Rice tetap optimistis dan yakin dengan rekan-rekannya.
"Kami cuma bisa terus meyakini apa yang kami yakini, terus mengerjakan yang kami kerjakan, dan percaya sepenuhnya pada pelatih, pemain, serta semua orang di sekitar kami," imbuh Declan Rice.
Mantan pemain West Ham United itu juga mengaku hanya bisa optimistis untuk menghadapi setiap pertandingan.
"Tergantung kami sendiri untuk mengakhiri musim mau di posisi apa. Hal-hal besar pasti akan tiba. Kami harus terus positif dan terus berusaha," beber Rice.
Liverpool berpotensi menambah jarak dengan Arsenal jika berhasil merebut poin di kandang Everton pada laga Liga Primer Inggris 2024/25, Kamis (13/2) pukul 02:30 WIB.(*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News