Manchester United Sulit Datangkan Pemain Baru, Ruben Amorim Pasrah

04 Februari 2025 16:00

GenPI.co - Pelatih Manchester United Ruben Amorim hanya bisa pasrah setelah klubnya sulit mendatangkan pemain baru.

"Saya ingin meningkatkan skuad ini. Saya tahu yang dibutuhkan tim. Namun, pembelian pemain terkadang memungkinkan, terkadang tidak," keluh Ruben Amorim dikutip dari BBC, Selasa (4/2).

Lebih lanjut, Ruben Amorim saat ini hanya akan fokus dengan pemain yang dimilikinya saat ini.

BACA JUGA:  Lepas Jhon Duran, Aston Villa Boyong Marcus Rashford dari Manchester United

"Saat bursa transfer ditutup, kami akan melihat para pemain-pemain yang kami punya karena kompetisi masih panjang," imbuhnya.

Pada bursa transfer musim dingin 2025, Manchester United telah mengamankan dua pemain baru, yakni Ayden Heaven dan Patrick Dorgu.

BACA JUGA:  Bukan Arsenal dan Manchester United, Tottenham Hotspur Resmi Dapatkan Mathys Tel

Menariknya, Ayden Heaven dan Patrick Dorgu merupakan pemain bertahan. Manchester United sangat membutuhkan sosok penyerang yang tajam.

Beberapa rumor sempat mengaitkan Manchester United dengan Christopher Nkunku (Chelsea) dan Mathys Tel (Bayern Munchen).

BACA JUGA:  Manchester United Blunder Fatal Jika Tidak Datangkan Pemain di Bursa Transfer

Meski demikian, Christopher Nkunku batal hengkang dan Mathys Tel memilih bergabung ke Tottenham Hotspur.

"Kami tahu semua aspek dari klub saat ini, tetapi kami mencoba segala cara. Bursa transfer ini sangat sulit buat klub-klub untuk bertransaksi," beber Amorim.

Lini depan Manchester United menuai sorotan setelah Rasmus Hojlund dan Joshua Zirkzee melempem.

Belum lagi Manchester United kehilangan Marcus Rashford yang dipinjamkan ke Aston Villa dan Antony ke Real Betis.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cosmas Bayu

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co