Tepis Rumor Hengkang, Federico Chiesa Ingin Bertahan Lama di Liverpool

31 Januari 2025 14:00

GenPI.co - Winger asal Italia Federico Chiesa menepis rumor dirinya ingin hengkang dari Liverpool.

"Saya ingin berada di sini, bermain untuk Liverpool. Saya mau menantang diri sendiri dan siap untuk kesempatan berikutnya," ucap Federico Chiesa dikutip dari laman resmi klub, Jumat (31/1).

Pernyataan Chiesa itu terlontar setelah dirinya tampil 90 menit ketika Liverpool bertandang melawan PSV Eindhoven, Kamis (30/1) dini hari WIB.

BACA JUGA:  Incar Leroy Sane Gantikan Federico Chiesa, Liverpool Disambut Bayern Munchen

Pada laga yang berlangsung di Philips Stadium, Belanda, Liverpool menelan kekalahan dengan skor tipis 2-3.

Chiesa yang tampil 90 menit pada laga tersebut tidak mencetak gol, tetapi menorehkan satu assist kepada Cody Gakpo.

BACA JUGA:  Bantu Liverpool Menang di Anfield, Federico Chiesa Torehkan Rekor Pribadi

"Saya harus berterima kasih kepada pelatih dan staf karena memberi saya kesempatan bermain 90 menit. Bagi saya itu hebat karena saya membutuhkannya," kata Chiesa.

Mantan pemain Juventus itu datang ke Liverpool dalam kondisi kebugaran yang tidak cukup untuk rata-rata pemain Liga Primer Inggris.

BACA JUGA:  Luciano Spalletti Minta Federico Chiesa Pulang ke Italia

Oleh sebab itu, Chiesa jarang mendapatkan kesempatan menit bermain yang lebih karena masih fokus pada pemulihan kebugarannya.

"Saya butuh itu dan sejak saya bergabung dengan Liverpool, saya ingin membuktikan diri. Saya bermain 90 menit setelah sekian lama, itu hebat. Jadi, saya harus berterima kasih kepada pelatih," imbuhnya.

Pernyataan Chiesa dan keputusan pelatih Arne Slot memainkannya selama 90 menit pada ajang Liga Champions seolah-olah menjadi jawaban atas rumor hengkangnya sang pemain dari Liverpool.

Sebelumnya, tersiar kabar Chiesa meminta Liverpool untuk dipinjamkan ke klub Italia demi mendapatkan kebugarannya kembali.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cosmas Bayu

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co